:
Oleh MC KAB BONE BOLANGO, Selasa, 19 Juli 2022 | 19:24 WIB - Redaktur: Tobari - 185
Kabila, InfoPublik – Sebagai upaya akselerasi peningkatan sumber daya manusia (SDM) dan komitmen Pemerintah Kabupaten Bone Bolango dalam membangun pendidikan bermutu dan berkualitas.
Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Bone Bolango menyelenggarakan pelatihan dan bimbingan teknis (Bimtek) peningkatan kompetensi kepada puluhan tenaga laboratorium angkatan 1 tahun 2022 yang dibuka secara resmi Sekda Bone Bolango, Ishak Ntoma, di Gedung Eksekutif Meeting Room PDM. Bone Bolango, Selasa (19/7/2022).
Sekda Bone Bolango Ishak Ntoma mengaku bersyukur pelaksanaan pelatihan maupun Bimtek peningkatan kompetensi tenaga laboratorium ini merupakan yang pertama kalinya untuk Kabupaten Bone Bolango.
Hal ini tentu akan berdampak pada peningkatan daya saing dan kualitas para tenaga laboratorium agar supaya sarana laboratorium yang tersedia sedapat mungkin dimanfaatkan dan digunakan untuk pengembangan penelitian dan pendidikan.
“Prinsipnya keberadaan laboratorium untuk meningkatkan wawasan dan kemampuan peserta didik, karena mereka harus diberikan kesempatan seluas-luasnya untuk mengenal fungsi laboratorium di sekolahnya,”terang Sekda.
Olehnya itu, Sekda Ishak Ntoma mengharapkan kepada peserta Bimtek bisa mengikuti kegiatan itu dengan sebaik-baiknya.
Sebab dalam mengoptimalkan fungsi laboratorium kegiatan dalam kerja laboratorium harus dituntun oleh langkah-langkah ilmiah. Selain itu, laboratorium diharapkan dapat mengembangkan kreatifitas subyek belajar.
Tentunya ini tidak lepas dari peran tenaga laboratorium. ”Keberadaan tenaga laboratorium memungkinkan peserta didik akan lebih paham terhadap setiap tugas yang diberikan sekaligus apa yang menjadi tujuan daripada proses pembelajaran akan dicapai,”jelas Sekda.
Sebelumnya, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Bone Bolango, Andrien Andjar, menjelaskan kegiatan Bimtek ini diikuti 31 orang Kepala Laboratorium Sekolah Menengah Pertama (SMP) ini akan berlangsung selama tiga hari dari tanggal 19-21 Juli 2022.
Tujuannya untuk meningkatkan kapasitas dan tata kelola Kepala Laboratorium yang handal dan profesional, mengembangkan kemampuan dan keterampilan menjadi Kepala Laboratorium yang terlatih.
”Selanjutnya, meningkatkan program pengembangan kerjasama yang berorientasi dalam menumbuhkan kesadaran dan semangat terhadap peserta didik,” jelas Andrien.
Mantan Sekwan Bone Bolango ini menambahkan untuk stuktur tenaga laboratorium sendiri sebagaimana tertuang dalam Permendiknas Nomor 26 tahun 2008 bahwa standar tenaga laboratorium sekolah mencakup Kepala Laboratoriu, Sekolah, Teknisi Laboratorium Sekolah dan Laboran Sekolah.
Sementara untuk kompetensi yang harus dimiliki tenaga laboratorium, meliputi kepribadian, sosial, manajerial, profesional, dan administratif.
”Hal ini dimaksudkan untuk mewujudkan tenaga laboratorium yang berkompeten sehingga dalam pengelolaan laboratorium dapat terlaksana dengan baik,”tuturnya. (MC Bone Bolango/AKP/toeb)