:
Oleh MC KAB PULANG PISAU, Jumat, 15 Juli 2022 | 03:16 WIB - Redaktur: Tobari - 145
Pulang Pisau, InfoPublik - Bupati Pulang Pisau Pudjirustaty Narang kukuhkan pengurus Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Kabupaten Pulang Pisau Periode 2022-2025 bertempat di Aula Banama Tingang Kantor Bupati Pulang Pisau, Rabu (13/7/2022).
Adapun maksud dan tujuan dibentuk Forum Pembauran Kebangsaan adalah sebagai salah satu wadah atau tempat berhimpunnya beberapa tokoh atau perwakilan suku atau etnis yang ada khususnya di Kabupaten Pulang Pisau dalam rangka terciptanya kehidupan masyarakat yang rukun, aman dan damai, mencegah masyarakat untuk tidak mudah terprovokasi dengan informasi yang tidak bertanggung jawab.
Dalam sambutannya, Bupati Pulang Pisau Pudjirustaty Narang berharap agar Forum ini dapat melaksanakan dan menjalankan Amanah tugas dan tanggung jawab yang diberikan, serta dapat berkerja sama dengan pemerintah daerah, tokoh adat, tokoh masyarakat dalam menjaga kerukunan, ketertiban dan ketentraman dalam kehidupan bermasyarakat sehingga Kabupaten Pulang Pisau selalu dalam keadaan Aman, nyaman dan damai.
Dengan terciptanya Kerjasama yang positif antar ras, suku, budaya, adat istiadat yang dilandasi rasa toleransi Saling menghormati dan menghargai dalam bingkai falsafah hidup Budaya “Huma Betang” yang berdasarkan Pancasila dan Undang-undang dasar 1945.
Dibentuknya Forum Pembauran Kebangsaan yaitu dalam rangka meningkatkan kerukunan Nasioanl serta Upaya untuk meningkatkan persatuan dan kesatuan bangsa secara menyeluruh dalam rangka mendorong terwujudnya Pembauran anak bangsa guna memperkokoh Integritas Nasional, jelas Taty (MC. Pulang Pisau/Foto : Prokompim Setda Pulpis/Adit/toeb)