Dukung Kemajuan Daerah, Pemalang Gandeng PTPN IX

:


Oleh MC KAB PEMALANG, Rabu, 6 Juli 2022 | 21:41 WIB - Redaktur: Kusnadi - 221


Pemalang, InfoPublik - Untuk mendukung kemajuan daerah, Pemerintah Kabupaten Pemalang akan melakukan kerjasama dengan PT. Perkebunan Nusantara (PTPN) IX, salah satunya kerja sama di sektor perkebunan. Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo menyampaikan pernyataan itu saat menerima Audiensi dari PTPN IX dalam rangka Pengembangan Areal Perkebunan Tebu di Wilayah Kabupaten Pemalang di Ruang Peringgitan, Rabu (6/7/2022).

Kabupaten Pemalang memiliki potensi yang besar di sektor perkebunan tebu. Hal itu, kata bupati dapat dilihat dari luasan areal tanaman tebu yang mencapai 436, 803 (empat ratus tiga puluh enam koma delapan ratus tiga) hektar. Dan potensi yang sangat baik itu menurut bupati dapat terus dikembangkan.

Luasan tanaman tebu di Kabupaten Pemalang seperti diharapkan oleh bupati, kedepan dapat berkembang secara signifikan. Sehingga berdampak pada meningkatnya kemandirian ekonomi dan kesejahteraan rakyat.

Meski demikian, menurut Agung, dalam pengembangan sektor pertanian di Kabupaten Pemalang masih terdapat beberapa kendala yang menjadi faktor kurang optimalnya sektor pertanian tebu. Seperti penerapan teknik pemeliharaan tanaman tebu yang tidak maksimal, kesulitan petani dalam mengakses pupuk bersubsidi dan beberapa faktor lainnya. Berdasarkan kondisi tersebut, Agung berharap kehadiran PTPN IX maupun pihak-pihak terkait dapat membantu mengatasi persoalan yang dihadapi oleh para petani tebu di Kabupaten Pemalang. Sehingga terwujud kerjasama saling menguntungkan antar kedua belah pihak.

Sementara itu, Senior Executive Vice President (SEVP) Operasional PTPN IX Budiyono berharap Pemerintah Kabupaten Pemalang bisa berkolaborasi untuk meningkatkan kerjasama antara Pemerintah Kabupaten Pemalang maupun PTPN IX terkait komoditas tebu yang ada pabrik tebu disekitar Pemalang yaitu di pabrik tebu Sragi. Budiyono menambahkan, saat ini sangat dibutuhkan lahan pertanian tebu untuk rakyat, selain lahan, petani tebu juga terbatas sehingga nanti kedepan bisa berkolaborasi dengan Pemerintah Kabupaten Pemalang.
Menurut Budiyono, pihaknya tahu data dari dinas pertanian lahan bengkok sangat cukup luas. Jika itu dapat digunakan untuk tebu Ia yakin swasembada gula akan terwujud. Dijelaskannya, bahwa secara keseluruhan bengkok yang dikelola Pemerintah Desa atau Lurah untuk sewa atau tanaman yang mungkin hasilnya tidak produktif, kedepan kalau bisa berkolaborasi ditanamii tebu, teknologi, pendampingan dan menjamin pendapatan dari para petani kedepan.

"Insya Allah nilai seluas tanah milik Kepala Desa ini bisa mendampak dan bisa sama-sama sejahtera baik PTPN IX dan masyarakat Kabupaten Pemalang atau Pemerintah Daerah," kata Budiyono.

Mengakhiri sambutannya, Budiyono menyampaikan terima kasih kepada Pemkab Pemalang yang sudah menerima kedatangannya dan berharap ada tindakan nyata dari Bupati Agung dengan PTPN IX di Kabupaten Pemalang bisa terwujud demi swasembada gula khususnya yang diperintahkan Presiden Indonesia. (Fjr)