:
Oleh MC KOTA BENGKULU, Selasa, 21 Juni 2022 | 07:45 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 209
Bengkulu, InfoPublik - Salah satu warga Kabupaten Bengkulu Utara atas nama Andrianto mengucapkan terimakasih atas pelayanan yang diberikan jajaran Puskesmas Sawah Lebar Kota Bengkulu, terkhusus petugas bernama M Yulis Eko.Hal itu terkat dengan Yulis memberikan pelayanan sesuai standar operasional prosedur (SOP), seperti 3S (senyum, sapa, salam). Bahkan ia dengan sabar terus mengarahkan Andrianto hingga urusannya selesai.
Atas layanan ini, Andrianto sangat mengapresiasi jajaran Pemkot Bengkulu yang telah memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, bahkan tak hanya masyarakat Kota Bengkulu saja.
"Saya sangat berterimakasih kepada jajaran Puskesmas Sawah Lebar, terutama pak Yulis. Beliau dari awal hingga akhir terus menggarahkan saya. Kendati saya bukan warga kota, tetapi saya sangat puas dengan pelayanannya,"imbuhnya, Senin (20/6/2022).
Mendengar kabar ini, Wali kota Bengkulu Helmi Hasan sangat senang pelayanan di Kota Bengkulu terus membaik dari berbagai segi.
"Alhamdulillah, pelayanan kita terus membaik. Ini komitmen kita menghadirkan kebahagiaan di tengah-tengah masyarakat. Tekad kita ialah siapa pun mereka yang datang ke Kota Bengkulu insya allah akan bahagia,"lanjutnya.
Sebelumnya, Wali kota Bengkulu Helmi Hasan dan Wakil Wali kota Dedy Wahyudi beserta jajaran memang berkomitmen kuat akan pelayanan di Kota Bengkulu dari berbagai aspek. (Mc.Kota Bengkulu/Eyv)).