Produk UMKM Pemalang Sekarang Sudah Tersedia Di Indomaret

:


Oleh MC KAB PEMALANG, Rabu, 16 Maret 2022 | 17:42 WIB - Redaktur: Kusnadi - 534


Pemalang, InfoPublik - Bagi masyarakat yang ingin mendapatkan produk-produk Usaha Mikro, Kecil, Menengah (UMKM) Kabupaten Pemalang, sekarang sudah tak perlu bingung lagi karena produk-produk tersebut saat ini sudah tersedia di outlet Indomaret Kabupaten Pemalang.

Adanya outlet produk UMKM Pemalang di Indomaret ini merupakan hasil kerjasama antara Pemerintah Kabupaten Pemalang melalui Diskoperindag dengan PT. Indomarco Prismatama. Kemitraan tersebut sudah di mulai sejak akhir tahun 2021 dalam bentuk kurasi produk

Terkait itu, Bupati Pemalang, Mukti Agung Wibowo mengapresiasi dan menyambut baik kerjasama tersebut.

Dia berharap kemitraan itu dapat meningkatkan kualitas dan daya saing UMKM di wilayah Kabupaten Pemalang sekaligus dapat melakukan pembinaan terhadap branding packaging, dan marketing, sehingga produk-produk UMKM di Kabupaten Pemalang dapat dikenal oleh masyarakat dan kedepannya mampu bersaing di dunia industri.

Apresiasi tersebut disampaikanya saat Ia melaunching kemitraan produk UMKM Kabupaten Pemalang dengan Indomaret (PT. Indomarco Prismatama) dan penyerahan secara simbolis Serifikat Hak Atas Tanah Lintas Sektor Usaha Mikro dan Kecil Tahun 2022 di Indomaret Alun-alun Pemalang pada Kamis (16/3)

Kepada para pelaku UMKM Bupati pesan agar mereka tetap menjaga kualitas produk dan terus berinovasi serta meningkatkan skillnya dalam menghadapi persaingan global dalam iklim usaha yang kondusif.

Sementara itu Manajemen Indomaret (PT. Indomarco Prismatama Cabang Cirebon) Untung Waluyo mengatakan, launching di tahun 2022 adalah acara yang ke 3 karena Indomaret di seluruh Indonesia ada sebanyak 31 DC atau cabang.

Untung menjelaskan, dengan adanya kerjasama tersebut pihaknya bisa memberikan kesempatan kepada para pelaku UMKM untuk bisa maju dan berkembang bersama indomaret.

Untung menuturkan, ada beberapa kesempatan bagi UMKM yang produksinya memang sudah bagus dan butuh tempat untuk memasarkan, Indomaret adalah tempat yang tepat.

Untung berharap dari sekitar 15 produk UMKM Kabupaten Pemalang yang sudah masuk atau lolos seleksi, bisa diterima oleh konsumen indomaret, sehingga produk-produk tersebut bisa terus maju berkembang.

Selanjutnya Untung menyampaikan bahwa ada 5 program kemitraan Indomaret yang berkaitan dengan UMKM, di antaranya adalah sewa teras. Untuk sewa teras bisa menghubungi atau mengajukan ke toko-toko terdekat.

Program lainnya program promosi untuk pelaku UMKM yang akan mencoba menjual hasil produknya di Indomaret. Untung mencontohkan, UMKM yang akan sewa outlet di Indomaret selama 2 bulan bisa mendapatkan gratis 1 bulan untuk menjual produknya. Jika produk laku bisa dilanjut.

Untung berharap, produk UMKM tersebut kedepanya dapat semakin bagus dan bisa diterima oleh konsumen.