:
Oleh MC PROV JAWA TIMUR, Rabu, 23 Februari 2022 | 05:41 WIB - Redaktur: Tobari - 173
Surabaya, InfoPublik - Ketua Yayasan Karya Muda Sejahtera (YKMS), Arief Prayogo menermui Wakil Ketua DPRD Kota Surabaya, Reni Astuti guna membahas isu seputar lingkungan, Selasa (22/2/2022).
Ketua YKMS, Arief Prayogo menjelaskan, tujuan audiensi tersebut selain bersilaturrahmi, juga untuk membahas program-program unggulan YKMS sehingga bermanfaat bagi warga Surabaya.
"Kami dari YKMS ada tiga program unggulan yaitu urban farming, olah limbah dan daur ulang, juga kampung wisata edukasi," kata Arief.
Ia memaparkan, di kota besar seperti Surabaya sangat sulit mendapatkan lahan yang luas untuk bercocok tanam.
Oleh sebab itulah YKMS ingin mengedukasi dan menginspirasi warga masyarakat perkotaan untuk bertanam menggunakan media vertikultur dengan memanfaatkan lahan sela.
Untuk pengolahan limbah dan daur ulang, kami memanfaatkan limbah rumah tangga, yaitu minyak jelantah untuk dibuat barang yang bernilai lebih seperti souvernir atau sabun.
"Sedangkan limbah popok bekas bisa kita manfaatkan menjadikan piala, vas bunga, maupun paving," kata Arief. (MC Diskominfo Prov Jatim/non-pno/toeb)