Bupati Toba Salurkan Bantuan Pemipil Jagung Dari PT.Bank Mandiri Kepada 16 Kecamatan

:


Oleh MC KAB TOBA, Kamis, 17 Februari 2022 | 16:17 WIB - Redaktur: Tobari - 214


Toba, InfoPublik - Bupati Toba Poltak Sitorus menyalurkan bantuan 50 unit mesin pemimpil jagung (corn sheller) kepada masyarakat Kabupaten Toba, melalui Camat dan Kepala Desa. Kegiatan ini dilaksanakan di halaman Kantor Bupati Toba ,Kamis (17/2/ 2022).

Bantuan mesin pemimpil jagung yang diperoleh dari dana CSR PT. Bank Mandiri.Tbk tersebut diharapkan dapat meningkatkan produktivitas dari petani jagung di Kabupaten Toba sehingga dapat meningkatkan pemulihan ekonomi masyarakat pada masa pandemi Covid-19 saat ini.

Bupati Poltak Sitorus menyampaikan dengan tegas agar mesin tersebut dapat digunakan oleh masyarakat. "Jangan hanya kepala desa saja yang menggunakan," ujar Poltak Sitorus saat memberikan sambutan.

Bupati Toba juga berkeinginan masyarakat petani jagung dapat membentuk UMKM di desa yang nantinya akan mendapatkan pendampingan lapangan dari BI (Bank Indonesia), sehingga akan memperoleh hasil yang maksimal dan cakupan pendistribusian di pasar lebih luas.

Hal tersebut dilakukan karena jagung merupakan salah satu komoditi unggulan di Kabupaten Toba, untuk mewujudkan hal tersebut Poltak sitorus telah berkoordinasi langsung dengan BI untuk melakukan pendampingan lapangan bagi pelaku UMKM di Kabupaten Toba.

Kegiatan yang difasilitasi Bagian Perekonomian Sekretariat Daerah Kabupaten Toba tersebut disaksikan langsung oleh Area Operation Manager PT. Bank Mandiri, Muhammad Rusdi dan Kepala Cabang Balige, Theresia Lenora Hutagalung.

Turut dihadiri Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setdakab. Toba Jonni Lubis,Kepala Dinas Pertanian dan Perikanan Togap H.Sitorus, Plt.Dinas Kominfo Sesmon TB Butarbutar, Camat se-Kabupaten Toba, dan sejumlah pejabat lainnya.(MC Toba hms/rik/toeb)