Perumda Air Minum Tirta Mulia Diminta Untuk Terus Tingkatkan Layanan Kepada Masyarakat

:


Oleh MC KAB PEMALANG, Kamis, 10 Februari 2022 | 14:54 WIB - Redaktur: Kusnadi - 136


Pemalang, InfoPublik - Di hari ulang tahunnya Ke-29 Perumda Air Minum Tirta Mulia Kabupaten Pemalang sebagai perusahaan penyedia layanan air minum bagi masyarakat Kabupaten Pemalang, diharapkan dapat terus meningkatkan kinerjanya.

Hal ini disampaikan Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo saat kegiatan tasyakuran HUT ke 29 Perumda Air Minum Tirta dengan tema "Membangun Kebersamaan dan Solidaritas Untuk Meningkatkan Pelayanan Air Minum Secara Profesional", di Kantor Perumda Air Minum setempat, Rabu malam (9/2/2022).

"Semoga dengan bertambahnya usia, PDAM Tirta Mulia sebagai perusahaan penyedia layanan air minum bagi masyarakat Kabupaten Pemalang, dapat terus meningkatkan kinerjanya," ucap Agung.

Ia menegaskan, bahwa sebagai salah satu perusahaan daerah yang perannya cukup penting di Kabupaten Pemalang, PDAM Tirta Mulia tentu dituntut untuk menjaga dan terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada seluruh pelanggan.

"Kepuasan pelanggan atas layanan yang diberikan merupakan prioritas utama, sehingga berikanlah pelayanan dengan sebaik-baiknya. Segera tindak lanjuti laporan, aduan maupun keluhan pelanggan, sehingga masyarakat Pemalang akan mencintai dan merasa memiliki Perusahaan ini," pungkas Agung.

Selain itu pihaknya juga berharap agar perusahaan daerah itu untuk tidak berhenti berinovasi,  mengembangkan ide-ide baru guna mempermudah pelayanan bagi masyarakat, agar masyarakat semakin merasa terbantu dengan pelayanan PDAM Tirta Mulia.

Sebelumnya Direktur Utama Perumda Air Minum Tirta Mulia Slamet Efendi menyampaikan,  rangkaian kegiatan HUT Perumda Air Minum Tirta Mulia ke-29 meliputi, senam bersama bagi ibu-ibu, lomba masak, kegiatan sosial (donor darah, pembagian sembako, santunan kepada mantan direksi).

"Kegiatan HUT Perumda Air Minum Tirta Mulia ke-29 ini yang pertama adalah ibu-ibu melakukan senam bersama, kemudian ada lomba masak, kegiatan-kegiatan sosial seperti donor darah, dalam hal ini kami berkerja sama dengan PMI Pemalang. Mudah-mudahan bisa mencapai 200 kantong dari karyawan dan karyawati, pembagian sembako kepada masyarakat Pemalang yang membutuhkan dan santunan kepada mantan direksi," katanya.

Acara tersebut dihadiri Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo, Wakil Bupati Pemalang Mansur Hidayat, Jajaran Direksi, Dewan Pengawas, Pejabat Struktural Perumda Air Minum Tirta Mulia, Kepala OPD terkait dan Forkopimca Pemalang.

Kegiatan tersebut diawali dengan pemotongan tumpeng oleh Bupati Pemalang selanjutnya diserahkan kepada Direktur Utama Perumda Air Minum Tirta Mulia Slamet Efendi.