Menparekraf RI Akan Kunjungi Pesisir Selatan

:


Oleh MC KAB PESISIR SELATAN, Rabu, 14 April 2021 | 09:08 WIB - Redaktur: Juli - 466


Painan, InfoPublik - Sehari setelah bertemu Menteri Kelautan dan Perikanan RI,  Sakti Wahyu Trenggono, Selasa (13/4/2021), Bupati Pesisir Selatan, Rusma Yul Anwar juga bertemu dengan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno di Jakarta. 

"Alhamdulillah saya baru saja bertemu dengan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno di kantornya," kata Rusma Yul Anwar ketika dihubungi, Selasa (13/4/2021). 

Dia mengatakan, dalam pertemuan tersebut dengan mantap Sandiaga Uno, menyatakan rencananya datang ke Kabupaten Pesisir Selatan dalam rangka meninjau destinasi wisata yang ada di daerah ini. 

"Ya, saya akan datang ke Pesisir Selatan tahun ini Pak bupati. Mudah-mudahan keinginan tersebut dikabulkan Allah SWT," ucap Sandiaga Uno, di hadapan bupati.

Menurut bupati, dirinya sangat gembira mendengarkan pernyataan Sandiaga Uno yang akan berkunjung ke Pesisir Selatan untuk melihat destinasi wisata, terutama Kawasan Wisata Bahari Mandeh yang telah mendunia itu. 

Lebih lanjut dijelaskan, dalam pertemuan dengan Menteri Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, bupati memaparkan potensi, sekaligus program pengembangan pariwisata dan ekonomi kreatif di Kabupaten Pesisir Selatan.

Selanjutnya, pada kesempatan itu bupati menyampaikan pada menteri bahwa, banyak peluang investasi yang bisa direalisasikan pada sektor pariwisata seperti pengembangan Kawasan Wisata Bahari Mandeh serta potensi wisata lainnya. 

Selain itu, bupati juga mengajukan beberapa usulan program pembangunan kepariwisataan dan ekonomi kreatif. Di antaranya, pembangunan homestay di kawasan wisata, bantuan infrastruktur ekonomi kreatif desa wisata, pengembangan Kampung Batik Loempo, serta pembangunan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Pariwisata Bukik Ameh Koto XI Tarusan. 

"Kita berharap pertemuan dengan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno itu membuahkan program yang dapat mendukung kemajuan dunia pariwisata Pesisir Selatan. Selain itu, pemerintah pusat juga dapat mengucurkan program pembangunan di Pesisir Selatan," kata dia.