:
Oleh MC KAB KARANGANYAR, Jumat, 13 November 2020 | 19:11 WIB - Redaktur: Tobari - 361
Karanganyar, InfoPublik – Guna mempercepat penangan corona di Kabupaten Karanganyar, Komite Penanganan Covid 19 dan Pemulihan Ekonomi (KPC-PEN) melaksanakan Webinar dengan tema Diseminasi Informasi dan Komunkasi Publik.
Webinar yang dipandu Sekretaris Dinas Kominfo Dra Eny Fauziah MM dengan narasumber Kepala Diskominfo Drs Sujarno, M.Si dan Kepala BPB) Sundoro Budhi Karyanto, S.Sos, membahas upaya yang dilakukan dua instansi tersebut dalam mengatasi covid 19.
“Untuk penanganan covid 19 tidak hanya sektor kesehatan, namun juga pemulihan ekonomi. Tim KPC-PEN bermaksud melakukan komunikasi publik penanganan covid 19 dan pemulihan ekonomi nasional kepada masyarakat melakukan kegiatan ini,” ujar Eny membuka webinar tersebut.
Kepala Diskominfo Kabupaten Karanganyar, Sujarno mengatakan pandemi covid 19 tidak tahu kapan berakhirnya sehingga diperlukan semangat untuk bangkit.
Semangat bangkit antara pemerintah pusat dan daerah untuk menciptakan iklim kondusif. Ditambah lagi, partisipasi masyarakat untuk meujudkan kenormalan baru dan memutus rantai penyebaran covid 19.
Diskominfo mendorong diseminasi informasi yang masif sehingga masyarakat tergerak dengan kesadaran untuk mencegah covid 19.
“Pemkab Karanganyar telah membuat media diseminasi informasi yang cepat dan informatif. Diantaranya adalah peta data covid, layanan hotline, monitor data covid, infografis dan info rumah sakit rujukan,” ujar Sujarno.
Dia menambahkan bagi para pemudik juga disiapkan portal Mudik.karanganyarkab.go.id. Portal tersebut dipersiapkan untuk pengawasan atau karantina mandiri agar terlaksanan dengan lancar.
Selain itu, juga media online mengenai informasi seputar covid. Dinas Kominfo juga memproduksi konten media sosial untuk ajakan tiga M, memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak.
Disamping itu lomba sosialisasi penanganan covid 19 dan protokol kesehatan sehingga dapat masyarakat bisa terlibat aktif.
"Kami juga menyiapkan media online lapor mengenai covid 19, termasuk rumah sakit dan bantuan sosial akibat pandemi covid 19 ini,” imbuhnya.
Sementara Kepala BPBD, Sundoro mengatakan upaya pencegahan secara periodik dilakukan penyemprotan disinfektan secara maksimal.
Setiap hari secara terjadwal berkoordinasi dengan Dinas terkait serta Relawan Penanggulangan Bencana di 17 Kecamatan.
Penyemprotan lebih di prioritaskan pada fasilitas umum, lingkungan kantor dan daerah-daerah yang kena dampak Covid-19 juga mengarah kepada kampung- kampung sesuai arahan Bapak Bupati.
“Waktu pelaksanaan mulai Tanggal 16 Maret sampai dengan sekarang . Kegiatan Penyemprotan Disinfektan Dengan trend yang semakin meningkat PDP di Kabupaten Karanganyar, guna antisipasi sebaran Virus Corona,” ujarnya.
Selain itu menempatkan CPTS di ruang publik. Yakni menempatkan alat cuci tangan pakai sabun di beberapa titik keramaian, yaitu : Taman Pancasila, Alun-alun, Terminal, Pasar, Kantor Pelayanan.
Keberadaan alat CPTS selalu kami pantau dan pengisian air beserta sabun. Pihaknya juga mengikuti kegiatan operasi Yustisi dan Penerapan Protokol Kesehatan bersama TNI, Polri dan Satpol PP.
“Kami selalu mengikuti kegiatan Operasi Yustisi setiap hari di beberapa titik di Kabupaten Karanganyar,” katanya. (MC Karanganyar/ Hery Setiawan/toeb)