Dandim 1711/BVD Memberikan Tumpeng kepada Polres Boven Digoel

:


Oleh MC KAB BOVEN DIGOEL, Kamis, 2 Juli 2020 | 10:38 WIB - Redaktur: Tobari - 854


Boven Digoel, InfoPublik - Guna tingkatkan sinergitas antara TNI-Polri Dandim 1711/BVD Letkol Inf Candra Kurniawan, SE berikan tumpeng kepada Polres Boven Digoel dalam rangka HUT Bhayangkara ke-74.

Didampingi Ketua Persit KCK CAB XXXVII Kodim 1711/BVD Ny. Diana Candra, S.Sos dan anggota Makodim 1711/BVD (01/7/2020) rombongan langsung ke Mapolres Boven Digoel.

Dandim mengatakan memberikan tumpeng ulang tahun sebagai salah satu sinergitas TNI-Polri dalam memeriahkan HUT Bhayangkara ke-74.

Dandim 1711/BVD juga mengucapkan selamat hari Bhayangkara ke-74 kepada Kapolres beserta jajarannya, semoga di momen yang spesial ini, instansi Polri lebih sukses lagi didalam menjalankan tugas pokoknya dan dapat meningkatkan sinergitas antara TNI-Polri di dalam mewujudkan kamtibmas yang kondusif dan masyarakat semakin produktif.

Ucapan terima kasih terlontar dari Kapolres Boven Digoel kepada Dandim beserta rombongan, karena telah meluangkan waktu berkunjung ke Polres Boven Digoel dan ikut hadir dalam memeriahkan HUT Bhayangkara ke-74.

Sekali lagi kami ucapkan terima kasih atas penyerahan tumpeng sebagai tanda kasih dan persaudaraan dari Kodim dalam hal ini Dandim 1711/BVD.

"Semoga ke depannya TNI-Polri lebih kompak guna mewujudkan kamtibmas kondusif masyarakat semakin produktif," ungkap Kapolres Boven Digoel. (MC.Boven Digoel/DIA/toeb)