:
Oleh MC KAB BOVEN DIGOEL, Rabu, 6 Maret 2019 | 08:12 WIB - Redaktur: Yudi Rahmat - 450
Boven Digoel, Info Publik - Wakil Bupati Boven Digoel chaerul anwar, meminta Aparatur Sipil Negara(ASN) sebagai pelayan masyarakat, harus mampu menjadi perekat dalam menjaga kebhinekaan serta bersama segenap komponen lainnya untuk melaksanakan tugas, dan ikhlas dalam mewujudkan rasa aman, tentram didalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
"Aparatur Sipil Negara di tuntut sebagai garda terdepan dalam mensosialisasikan berbagai program pembangunan yang telah, sedang dan akan kita lakukan kepada masyarakat."kata Wabup Chaerul saat memimpin apel gabungan yang di ikuti oleh seluruh ASN, tenaga kontrak dilingkungan kabupaten boven,TNI-POLRI, serta BUMN dan BUMD, di Kantor Kabupaten Boven, Senin, (4/03/2019).
Menurutnya, hal ini penting karena ASN sebagai aparatur birokrasi, memiliki tanggung jawab untuk senantiasa berupaya memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat sesuai dengan tugas pokok dan fungsi masing-masing, sehingga tujuan pembangunan untuk kesejahteraan masyarakat dapat tercapai.
Untuk itu peran dan fungsi ASN dapat terlaksana dengan baik dan lancar,dan apabila kita dengan sungguh-sungguh memperhatikan faktor disiplin karena faktor disiplin memegang peranan yang sangat penting untuk menciptakan iklim dan budaya kerja yang tinggi serta berorientasi pada hasil capaian yang maksimal dan terukur, tepat sasaran serta memberikan manfaat bagi kemajuan dan perkembangan masyarakat kedepan, tambahnya.
Ia juga menekankan kepada seluruh organisasi perangkat daerah ( pimpinan, staf, serta tenaga honorer ) agar mulai kerja, serta senantiasa meningkatkan displin, membangun koordinasi dan sinkronisasi dalammelaksanakan tugas, sehingga program kerja dan kegiatan yang dapat dilaksanakan dapat mencapai hasil yang maksimal dan terukur.( MC.Boven Digoel/Dedi/YR)