:
Oleh MC KOTA SUBULUSSALAM, Selasa, 10 Juli 2018 | 05:57 WIB - Redaktur: Tobari - 607
Subulussalam, InfoPublik- Official dan atlet dari 23 kabupaten/kota se Provinsi Aceh mengikuti upacara pembukaan Porseni XVI dan Expo Madrasah V Tingkat Kanwil Kemenag Aceh, bertempat di lapangan sada kata Subulussalam, Senin (9/7).
Mengawali pembukaan Porseni XVI dan Expo Madrasah V tingkat Kanwil Kemenag Aceh drumbband Dayah Darurrahmah Sepadan menghibur peserta upacara dan penonton dengan menampilkan beberapa lagu di hadapan peserta dan undangan.
Dilanjutkan dengan inspeksi peserta upacara oleh Direktur Kurikulum, Sarana, Kelembagaan dan Kesiswaan Madrasah Ditjen Pendidikan Islam Kemenag Dr. H. A. Umar didampingi Walikota Subulussalam H. Merah Sakti dan Kakanwil Kemenag Aceh Drs. H. M. Daud Pakeh dengan mengendarai mobil.
Kakanwil Kemenag Aceh Drs. Daud Pakeh mengawali laporannya mengucapkan selamat datang kepada Direktur KSKK Madrasah Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kemenag di Kota Subulussalam.
Dikatakannya, dua kegiatan porseni terakhir di Takengon dan di Kota Subulussalam dilakukan tidak sendiri namun melibatkan pemerintah daerah, maka untuk Ketua Umum Porseni dan Expo Madrasah di Kota Subulussalam adalah Sekda Kota Subulussalam.
Tujuan kegiatan Porseni dan expo madrasah ini adalah untuk melihat sejauh mana keberhasilan kemenag dalam melakukan pembinaan dan pendidikan juga sebagai alat ukur keberhasilannya, selain menjadi forum silaturrahmi untuk menjalin ukhuwwah islamiyah dan ukhuwah wathoniyah antar insan kemenag dan masyarakat lainnya.
Kakanwil meminta kepada stakeholder atlet yang berprestasi agar bisa dibina dan menjadi perhatian serius.
Diakhir laporannya, Kakanwil mengucapan terima kasih kepada Walikota Subulussalam dan jajarannya serta stakeholder lainnya yang telah bekerja dan mensukseskan kegiatan porseni dan expo madrasah di Kota Subulussalam.
” Aceh Hebat, Aceh Bermartabat, ” pekik Walikota Subulussalam yang diikuti oleh peserta upacara. Walikota Subulussalam H. Merah Sakti mengatakan dulu Aceh hebat, bermartabat, dan memiliki harga diri namun sekarang lambat laun mulai sirna karena kita tidak bersatu dan tidak kompak, ucapnya.
Walikota Subulussalam meminta kepada Direktur KSKK agar dibangun MAN di Kecamatan Longkib dan Kecamatan Sultan Daulat sebagai kado dimasa akhir jabatannya sebagai Walikota, ucapnya.
Direktur KSKK Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kemenag RI Dr. H. A. Umar menyampaikan pesan maaf dan salam Menteri Agama RI tidak bisa hadir dalam pembukaan Porseni dan expo madrasah di Kota Subulussalam.
Terkait permintaan Walikota, Direktur meminta kepada Kakanwil Aceh agar segera usulkan kepada Kemenag RI dan sebelum habis masa jabatannya MAN yang diharapkan bisa terwujud, ucap Dr. H. A. Umar.
Dalam kesempatan tersebut Direktur membacakan pesan Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin, pertama, mulai hari ini sampai dengan beberapa hari mendatang kalian akan bertanding dan berlomba dalam berbagai macam pertandingan dan perlombaan.
Oleh karena itu ia berpesan bertandinglah dan berlombalah secara sportif junjunglah tinggi sportifitas jangan sombong atas kemenangan akui kekalahan dengan lapang dada sekarang dan masa mendatang.
Kedua, ia berharap ajang porseni ini tidak hanya digunakan dalam ajang perlombaan saja melainkan gunakanlah porseni ini juga sebagai ajang silaturahmi dan komunikasi antar sesama siswa antar Kab/Kota.
Ketiga, usai mengikuti porseni ini ia berpesan agar para siswa dapat lebih aktif lagi dalam mengikuti ekstra kulikuler di madrasah dibidang olahraga dan seni dan jangan lupa menuntut ilmu yang rajin.
Keempat, kepada Kepala Madrasah dan para guru-guru madrasah untuk mengaktifkan kembali ekstra kurikuler di bidang olahraga dan seni.
Kelima, tanamkan kepada diri adik-adik kedalam diri masing-masing sehingga bangga menjadi siswa Madrasah. Keenam, kepada para peserta expo madrasah agar dapat meningkatkan layanan kepada masyarakat dan menangkap aspirasi mereka dengan baik.
Diakhir acara, penampilan drama yang dipersembahkan siswa-siswi SMAN Unggul Subulussalam serta MAN I dan II Subulussalam yang berjudul ” Palestina” telah membuat penonton terbawa emosi.
Hadir dalam kesempatan tersebut, Kasrem 012/Teuku Umar, Perwakilan Pemda, para Rektor, para Kakan Kemenag, Forkopimda Kota Subulussalam, para Pejabat di Lingkungan Pemko Subulussalam dan undangan lainnya. (MC Kota Subulussalam/toeb)