:
Oleh MC Kota Bitung, Rabu, 25 Oktober 2017 | 18:28 WIB - Redaktur: Tobari - 548
Bitung, InfoPublik – Pemerintah Kota Bitung bekerjasama dengan Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sulut, sukses menggelar event otomotif Trail Adventure bertajuk Bitung Lautan Trail 2017, yang diikuti langsung Walikota Max J Lomban SE MSi dan Wakil Walikota Bitung Ir Maurits Mantiri, Sabtu (21/10).
Walikota dalam kesempatan tersebut mengatakan, pelaksanaan Bitung Lautan Trail yang merupakan bagian dari FPSL, tujuannya untuk mengajak semua peserta menikmati keindahan alam Kota Bitung selama perlombaan berlangsung.
Sementara Wakil Walikota Mantiri mengatakan, sangat membanggakan berhasil mencapai garis finish. Meski medan yang kami lalui cukup sulit, apalagi untuk pemula seperti saya dan pak Lomban.
“Tetapi puji Tuhan kami dapat menyelesaikan semua halangan dan rintangan grass track ini, walaupun sempat beberapa kali terjatuh namun akhirnya bisa finish, itu luar biasa,” tutur Mantiri.
Terima kasih dan apresiasi yang tinggi bagi pihak penyelenggaran IMI Sulut, serta semua peserta yang ikut serta dari Sulawesi Selatan, Tengah, Gorontalo, Maluku Utara, Maluku, Papua dan Makassar, serta Kabupaten Kota di Sulut, ujar Mantiri, dan berharap event seperti ini akan menjadi agenda rutin setiap tahun.
Kegiatan Bitung Trail Adventur yang dilepas Kapolres Bitung AKBP Philemon Ginting SIK MH di depan rumah jabatan Walikota Bitung, sebagai lokasi start dan finish, diikuti oleh 845 peserta. (MC-Kota Bitung/Hrl/toeb)