:
Oleh MC Kabupaten Karanganyar, Senin, 4 September 2017 | 14:45 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 510
Karanganyar,InfoPublik-Dua belas Tenaga Harian Lepas (THL) Tenaga Bantu (TB) Penyuluh Pertanian (PP) menerima SK pengangkatan sebagai Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Pertanian RI, Senin (04/09) pagi, di halaman Kantor Bupati Karanganyar.
“Kedua belas THL-TBPP itu telah lolos seleksi dan memenuhi syarat untuk diangkat menjadi CPNS, rata-rata umur dibawah 35 tahun,” kata Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Karanganyar, Siswanto saat ditemuia dilokasi.
Lebih lanjut, THL TBPP itu merupakan tenaga kontrak Kementerian Pertanian RI yang telah mengabdi lama di Kabupaten Karanganyar.
“Yang mendapat SK CPNS dengan rincian untuk golongan III/a sebanyak 9 orang, dan 3 orang untuk golongan II/c,” kata Siswanto.
Sementara itu, Bupati Karanganyar, Juliyatmono, saat menyerahkan SK tersebut, meminta agar CPNS itu agar lebih berhati-hati, cermat dan lebih baik, karena masih Calon.
“Bisa tidak diangkat menjadi PNS, karena terkena hukuman disiplin berat. Mungkin karena terkena narkoba. Jadi berhati-hati di pergaulan dan lingkungan kerja” kata Bupati.
Pada kesempatan itu, Bupati mengucapkan selamat kepada yang telah menerima SK CPNS dan meminta mengawali kerja lebih tenang dan lebih baik lagi.(mc karanganyar/pd/eyv)