Bupati Karanganyar Teken Tiga NPHD Untuk Pilkada

:


Oleh MC Kabupaten Karanganyar, Senin, 4 September 2017 | 14:33 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 475


Karanganyar, InfoPublik-Bupati Karanganyar, Juliyatmono teken tiga Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) Pemilihan Kepala Daerah Bupati-Wakil Bupati Karanganyar, dan Pemilihan Gubernur-Wakil Gubernur Jawa Tengah di Kabupaten Karanganyar. Anggaran tersebut diberikan untuk Kodim 0727/Karanganyar, Polres Karanganyar dan Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kabupaten Karanganyar.

Penandatanganan NPHD antara Pemkab Karanganyar, Polres, Kodim dan Panwaslu, dilakukan di Ruang Anthorium, Senin Siang (04/09).

Kepala Bagian Pemerintahan  Setda Kabupaten Karanganyar, Ali Gufron, mengatakan, Pemkab Karanganyar mengucurkan tiga NPHD itu besarannya berbeda.

“Panwaslu tahun 2017 dan 2018 sebesar Rp. 3,5 Miliar. Nilai totalnya untuk Kodim Rp. 900 juta, dan Polres 2.550.000.000,” kata Ali Gufron.  

Selanjutnya untuk Badan Kesbangpol, dan Satpol PP masing-masing di tahun 2018 Rp. 300 juta dan Rp. 1 miliar. Untuk desk pilkada (Bagian Pemerintahan) di tahun 2017 sebesar Rp. 50 juta dan Rp. 200 juta di tahun 2018.

Sedangkan, untuk membiayai penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kabupaten Karanganyar tahun 2018 mendatang, dibutuhkan anggaran sebesar Rp. 25,5 Miliar.

“Tahun 2017 untuk KPU Karanganyar diberikan Rp. 2.344.000.000 dan tahun 2018 sebesar Rp. 14.656.000.000,” kata Ali.

Ali menambahkan, di tahun 2017 ini, anggaran sebesar Rp. 3,4 Miliar harus cair, dan di tahun 2018 sisa anggaran yang belum agar segera di cairkan.

“Dana sebesar itu dianggarkan untuk (jika ada) dua putaran. Kalau masih ada sisa anggaran, ya kembali ke Kas Daerah,” katanya.

Untuk KPU, Pemkab Karanganyar dengan Ketua KPU Karanganyar, Sri Handoko Budi Nugroho, Senin (31/07) sore telah menandatangani NPHD. (mc karanganyar/pd/eyv)