Kejari Bitung Gelar Khitanan Massal dan Donor Darah

:


Oleh MC Kota Bitung, Senin, 31 Juli 2017 | 09:08 WIB - Redaktur: Tobari - 527


Bitung, InfoPublik – Jajaran Kejaksaan Negeri (Kejari) Bitung menggelar kegiatan khitanan massal dan  donor darah dalam rangka mengisi HUT Adhyaksa ke-57 dan HUT Ikatan Adhyaksa Dharma Karini ke-17. Kegiatan tersebut dilaksanakan di parkiran Kantor Kejari Bitung, Jum’at (28/7).

 “Selain mengisi rangkaian HUT Adhyaksa dan HUT Ikatan Adhyaksa Dharma Karini, kegiatan ini adalah bentuk upaya Kejari Bitung agar lebih mendekatkan diri secara emosional dan kekeluargaan antara institusi penegakan hukum dengan masyarakat,” kata Kajari) Bitung Agustian Sunaryo, SH CN MH.

Terkait  peran berbagai pihak atas donor darah yang dilakukan oleh beberapa jajaran lainnya, Kajari mengapresiasi atas partisipasi tersebut. Menurutnya, peran yang dilakukan itu tentu memiliki nilai kemanusiaan tinggi serta memberi manfaat bagi keselamatan nyawa.

“Atas keikhlasan darah yang didonorkan, berarti kita turut andil dalam menyelamatkan nyawa yang sedang mengalami berbagai kondisi kedaruratan di rumah sakit,” kata Sunaryo.

Sementara itu, Ketua panitia penyelenggara Rudolf TP. Simanjuntak, SH mengatakan, kegiatan tersebut diikuti 60 peserta khitanan massal, yang kebanyakan peserta dibawah umur 10 tahun.

Sementara donor darah diikuti 46 peserta, terdiri dari beberapa unsur jajaran Pemkot Bitung, unsur Kodim 1310 Bitung, unsur Yonmarhanlan VIII Bitung, unsur perusahaan, instansi perbankan, serta pihak Kejari setempat. “Kegiatan tersebut dilakukan hanya sehari,” kata pria yang juga menjabat Kasipidsus Kejari Bitung.

Dilain pihak, terkait kegiatan donor darah, Kepala Markas PMI Kota Bitung Sefferson Sumampouw mengapresiasi pihak Kejari Bitung yang menggelar kegiatan sosial tersebut.
“Kejaksaan Negeri Bitung telah membantu masyarakat kota Bitung dalam memenuhi ketersediaan darah. Kami, PMI Kota Bitung hanya memfasilitasi kegiatan donor darah,” ungkapnya.

Sefferson berharap, kegiatan ini perlu dilakukan secara berkesinambungan, sehingga stok darah dan jenis darah apapun, dapat memenuhi kebutuhan masyarakat yang mengalami kondisi kedaruratan yang membutuhkan darah.

“Kami mengajak kepada seluruh instansi lainnya, mari bersama-sama mendukung ataupun melaksanakan kegiatan donor darah agar kebutuhan minimal 150 sampai 200 kantong darah per bulan bisa terpenuhi,” katanya.(MC-Kota Bitung/Hrl/toeb)