27 Pasangan Siap Ikut Nikah Massal Dalam Rangka HUT RI

:


Oleh MC Kabupaten Merauke, Senin, 15 Agustus 2016 | 11:08 WIB - Redaktur: Tobari - 175


Merauke, InfoPublik - Sebanyak 27 pasangan akan mengikuti nikah masal, yang dilaksanakan dalam rangka peringatan hari ulang tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-71.

Untuk tahun ini, panitia HUT RI ke-71 tingkat Kabupaten Merauke mempercayakan Kelurahan Samkai untuk melaksanakan kegiatan nikah masal.

“Pasangan yang sudah mengikuti proses pembinaan ada 27, dan ini melampui target yang disiapkan panitia yaitu hanya 25 pasangan,” ungkap Lurah Samkai, Romanus Kande Kahol, kepada wartawan, Selasa (9/8).

Dijelaskan, untuk pelaksanaan nikah massal tersebut dilaksanakan tanggal 12 Agustus 2016 bertempat di Gereja Santa Teresia Buti. Sedangkan untuk pesertanya, ada warga asli Papua dan juga non Papua.

Kegiatan ini dirasakan sangat bermanfaat, karena sebagian dari mereka yang mengikuti nikah massal ini sudah memiliki anak bahkan lebih dari satu.

“Ini sangat membantu mereka, dan mereka juga sangat bersemangat untuk mengikuti kegiatan ini. Ini gratis dan merupakan kegiatan panitia. Jadi, warga (peserta) tidak dipungut biaya, cuma mempersiapkan diri,” ujarnya.

Selain nikah massal, di Kelurahan Samkai juga akan dilaksanakan upacara tujuh belas Agustus yang akan digelar di SMP Negeri Buti.

Sementara itu, untuk memeriahkan momen paling bersejarah bagi Bangsa Indonesia ini, pihaknya mengimbau kepada warga masyarakat untuk bisa berpartisipasi.

Salah satunya adalah dengan memasang bendera merah putih dan juga umbul-umbul di depan rumah masing-masing. “Pesta ini, merupakan pesta bersama, sehingga harus kita meriahkan bersama-sama,” katanya. (Symd/Mc/Mrk/Abd/toeb)