:
Oleh MC Kabupaten Bone Bolango, Rabu, 8 Juni 2016 | 20:33 WIB - Redaktur: Tobari - 538
Bone Bolango, InfoPublik – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bone Bolango akan mengadakan buka puasa dan tarawih keliling (Tarling) mulai Senin (13/6). Buka puasa dan Tarling ini akan mendatangi 36 masjid di 18 kecamatan yang ada di Kabupaten Bone Bolango.
Sekretaris Daerah (Sekda) Bone Bolango Ir.H.Ishak Ntoma, M.Si saat memimpin rapat pemantapan pelaksanaan buka puasa dan Tarling tersebut di ruang rapat Bupati, Rabu (8/6), mengatakan bahwa pelaksanaan buka puasa dan Tarling kali ini berbeda dari kegiatan serupa tahun sebelumnya.
Tahun ini, sebagaimana petunjuk Bupati Hamim Pou dan Wakil Bupati Mohamad Kilat Wartabone, untuk pelaksanaan buka puasa dan Tarling ini akan melibatkan unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), pimpinan SKPD, dan instansi vertikal, serta BUMD.
“Tim Tarling akan dibagi tiga, yakni tim 1 akan dipimpin langsung Bupati, tim 2 Wakil Bupati, dan tim 3 saya sendiri sebagai Sekda,”kata Sekda Ishak Ntoma.
Sekda menuturkan, untuk pelaksanaan buka puasa dan Tarling ini, tim 1 yang dipimpin Bupati akan didampingi Kapolres Bone Bolango, Asisten I, Kepala Kemenag, PDAM, Kabag Humas, Kabag Kesra, Kabag Ekbang, Kadis PU, Kepala Dinas Dikbud, Kepala Dinas Kesehatan, Kabag Tapem, Kepala KPAD, Kepala BLH, Kepala DPPKAD, ULP, dan BKPPD.
Selanjutnya tim 2 yang dipimpin Wakil Bupati, akan didampingi Kajari Bone Bolango, Dandim 1304 Gorontalo, Asisten II, Staf Ahli, Kepala DKP, Kepala BPS, Inspektur, Bagian Hukum, Diskoperindag, BPPT-PM, Dinas Pertanian, Dinas Kehutanan, Satpol PP, Capil, Badan Kesbangpol, Dishubpar, dan Dispora.
Sementara tim 3 yang dipimpin Sekda, akan didampingi Ketua DPRD, Staf Ahli Bupati, BPM-Pemdes, Bappeda, Bagian Umum, BPBD, RSUD Toto Kabila, RSUD Tombulilato, Sekretaris Korpri, BP4K, Dinas Peternakan, BKB-PP, Sekwan, KPPK, dan Dinas Sosnakertrans.
Pada putaran pertama, Senin (13/6), Bupati akan melakukan buka puasa/magrib berjamaah di Masjid Nurul Huda Desa Panggulo dan sholat isya dan tarawih di Masjid An Nazam Desa Tinemba di Kecamatan Suwawa Timur.
Sementara Wakil Bupati akan buka puasa/magrib berjamaah di Masjid At-Taqwa Desa Oluhuta dan sholat isya dan tarawih di Masjid Al Hidayah Desa Modelomo di Kecamatan Kabila Bone.
Sedangkan Sekda buka puasa/magrib berjamaah di Masjid Nurul Huda Desa Ilomata dan sholat isya dan tarawih di Masjid Al Hijrah Desa Ilomata di Kecamatan Bulango Ulu.
“Tiga tim dari SKPD yang mendampingi Bupati, Wabup, dan Sekda ini nantinya akan di rolling pada setiap putaran, terkecuali Forkopimda, sehingga semua SKPD bisa merasakan buka puasa dan tarawaih bersama baik dengan Bupati, Wakil Bupati, dan Sekda,” kata Sekda Ishak Ntoma. (Hms/Kadir/toeb)