Menpora Lepas 10 Siswa U-12 Terbaik Milo Berlatih di Barcelona

:


Oleh Astra Desita, Selasa, 15 Agustus 2017 | 06:18 WIB - Redaktur: Juli - 360


Jakarta, InfoPublik - Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi didampingi Deputi Pembudayaan Olahraga Raden Isnanta dan Presiden Direktur PT Nestle Indonesia Dhames Gordon, di Ruang Teater Wisma Menpora, Senayan, Jakarta Pusat, melepas 10 anak terbaik U-12 usia Sekolah Dasar untuk mengenal dan berlatih teknik sepakbola di salah satu kota kiblat sepakbola dunia Barcelona, Spanyol.

Program ini merupakan kolaborasi antara Nestle MILO dengan FC Barcelona dalam rangka mendorong gaya hidup sehat dan mengkampanyekan pentingnya aktivitas fisik kepada generasi muda. Kesepuluh siswa SD tersebut merupakan para pemain terbaik dengan rincian 5 dari MILO Football Championship 2017 dan 5 dari Kompetisi Video Sepakbola MILO Road to Barcelona yang disaring secara ketat oleh Tim Pelatih Zainal Abidin dan Kurniawan Dwi Yulianto.

"Pertama, pemerintah Indonesia berterima kasih kepada PT Nestle Indonesia, yang tidak henti-hentinya menyemangati, memotivasi, dan memberikan mimpi besar kepada anak-anak Indonesia untuk suatu saat nanti dapat menjadi salah satu pemain sepakbola olimpiade ataupun dunia yang sangat dicita-citakan," kata Menpora dalam sambutannya.

Pemerintah, sponsor seperti PT Nestle, dan semua pihak tidak boleh berhenti, terus keliling Indonesia untuk melihat talenta-talenta muda bertebaran di seluruh desa-desa, kampung-kampung, kelurahan-kelurahan, hingga pelosok negeri yang terpampang jelas harapan kejayaan olahraga dapat diwujudkan.

"Salah satu program unggulan Kemenpora adalah Gala Desa, di situ kami ingin bekerja sama menggerakkan seluruh anak-anak desa dibeberapa cabang olahraga. Belum semua cabang olahraga, baru 6 cabang olahraga salah satunya sepakbola, di situlah kami mengajak PT Nestle menjadi teman baik pemerintah demi masa depan olahraga Indonesia," tambahnya.

Menurutnya, program seperti ini sangat diperlukan karena disamping memberikan kegembiraan kepada anak-anak sudah pasti ada hasil positif yang semakin mematangkan bakat alam yang terpendam akan terasah menjadi skil pemain hebat yang pada saatnya dapat memperkuat Tim Nasional (Timnas) Garuda Merah Putih kebanggaan Indonesia.

"Selamat jalan, setelah menimba ilmu di Barcelona kembali ke tanah air, dan terapkan ilmu yang didapat, semoga nanti dapat memperkuat Timnas kebanggaan Indonesia," tutupnya.

Secara simbolis pelepasan 10 pemain terbaik tersebut ditandai dengan penyerahan tas latihan dan juggling bola bersama Menpora didampingi Presdir Nestle Indonesia. Hadir dalam acara tersebut, Stafsus Menpora Bidang Olahraga Taufik Hidayat, dan dari Nestle Indonesia Direktur Bisnis Prawita Soemadyo serta Direktur Legal Deborah Candra Kusuma.