Komnas HAM Luncurkan Buku Pelanggaran HAM di Tambang Batubara Kaltim

:


Oleh Jhon Rico, Minggu, 20 November 2016 | 16:36 WIB - Redaktur: Gusti Andry - 239


Jakarta, InfoPublik- Komnas HAM akan meluncurkan buku “Pelanggaran HAM Dalam Kasus Eks Lubang Tambang Batu Bara di Kalimantan Timur”.

Peluncuran buku hasil pemantauan Komnas HAM tersebut akan dilakukan pada kegiatan Fokus Group Discussion (FGD) yang mengangkat tema yang sama. Dalam keterangan yang diterima InfoPublik, Sabtu (19/11), saat peluncuran buku yang akan dilakukan Senin (21/11) di kantor Komnas HAM akan hadir dari kalangan kementerian, lembaga negara, pemerintah daerah terkait dan lembaga swadaya masyarakat.

Pihak kementerian (perwakilan negara) yang hadir pada kegiatan ini adalah Perwakilan Kepolisian RI, Kantor Staf Kerpresidenan, Kementerian Koordinator Perekonomian RI, Desk Lubang Tambang Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral RI, Kementerian Koordinator Politik, Hukum, dan HAM RI, Kementerian Perdagangan RI, Kementerian Agraria dan Tata Ruang RI, Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI, Dirjen Perubahan Iklim Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI, Dirjen Penegakan Hukum Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI, Direktur Sanksi Administrasi dan Pengawasan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI, dan Dirjen Penegakan Hukum Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI.

Komnas HAM juga mengundang perwakilan lembaga negara yaitu Komisi Pemberantasan Korupsi dan Komisi Perlindungan Anak Indonesia.

Sementara perwakilan dari daerah yaitu Panitia Khusus Lubang Tambang DPRD Kalimantan Timur, Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur, Pemerintah Kota Samarinda, Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara dan Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara.

Selain dari kementrian dan lembaga, turut hadir pula dalam kegiatan ini adalah perwakilan dari Asosiasi Pertambangan Batubara Indonesia, UNICEF Indonesia, Save The Children Indonesia, Elsam dan Walhi.