LPDB Dukung Kembangkan Koperasi UMKM Di Banten

:


Oleh Putri, Rabu, 27 April 2016 | 07:00 WIB - Redaktur: R. Mustakim - 219


Jakarta, InfoPublik - Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (LPDB-KUMKM) mendukung pengembangan koperasi dan UKM Provinsi Banten.

Direktur Utama LPDB-KUMKM Kemas Danial mengatakan salah satu kendala utama untuk mengembangkan usaha KUMKM adalah modal.

"Untuk itu, Kemenkop UKM melalui kami siap membantu permodalan dengan syarat dan bunga rendah," kata Kemas Danial, Selasa (26/4).

LPDB-KUMKM telah menyalurkan dana bergulir lebih dari Rp7 triliun kepada 4000 mitra yang tersebar seluruh Indonesia. Khusus Provinsi Banten, LPDB telah menyalurkan dana bergulir sebesar Rp67,05 miliar kepada 49 mitra.

Acara Promosi Kemitraan Dunia Usaha dan Intermediasi Perbankan bagi Pengembangan Koperasi dan UMKM di Provinsi Banten juga dilaksanakan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara LPBD dengan Jamkrida Banten.

Sementara itu, Gubernur Banten Rano Karno dalam sambutannya mengatakan ia menyambut baik kerjasama yang dilakukan oleh LPDB-KUMKM dengan Jamkrida Banten.

"Dengen kerjasama ini mempermudah pelaku koperasi UKM untuk mengakses dana bergulir LPDB," katanya.

Sebagai informasi tarif layanan atau bunga yang diberikan oleh LPDB adalah sebesar 0,2 persen perbulan untuk koperasi yang bergerak dibidang sektor riil. Serta 0,3 persen perbulan untuk koperasi di sektor simpan pinjam dengan jangka waktu pinjaman tiga sampai lima tahun.