Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2024 Masih Dibuka, Buruan Daftar

: Infografis infopublik.id


Oleh Administrator, Rabu, 21 Februari 2024 | 12:22 WIB - Redaktur: Taofiq Rauf - 1K


Jakarta, InfoPublik - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi masih membuka pendaftaran Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2024 hingga 27 Februari 2024. SNBP merupakan seleksi penerimaan mahasiswa baru yang berprestasi untuk melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi.

Sebelum mendaftar, ada tiga syarat utama yang harus dipenuhi, yaitu:

1. Calon mahasiswa dinyatakan eligible oleh sekolah.
2. Sudah memiliki akun Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) yang permanen.
3. Memiliki nilai lengkap pada Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS) yang telah diisi dan difinalisasi sekolah.

Calon mahasiswa dapat mengunjungi situs web https://snbp-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/ atau https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/ untuk mendaftar. Mahasiswa yang mendaftar dapat memantau pengumumannya pada 26 Maret 2024.

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Rabu, 8 Mei 2024 | 22:16 WIB
Sekjen Kemdikbudristek Minta UPT Tingkatkan Kualitas SDM Gorontalo
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Jumat, 15 Maret 2024 | 21:15 WIB
Dicari Pemuda Pelopor Lumajang 2024, Ikuti Seleksinya!
  • Oleh MC KAB AGAM
  • Rabu, 6 Maret 2024 | 10:28 WIB
Kesbangpol Agam Seleksi Calon Anggota Paskibra Agam Tahun 2024
  • Oleh MC KAB BANJAR
  • Minggu, 3 Maret 2024 | 22:01 WIB
Bupati Banjar Buka Seleksi Calon Paskibraka
  • Oleh MC KAB AGAM
  • Rabu, 24 Januari 2024 | 04:33 WIB
Seleksi SIPSS 2024, Polda Sumbar Gelar Tes CAT Aspek Pengetahuan
  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Rabu, 17 Januari 2024 | 09:03 WIB
Dinkes Provinsi Gorontalo Fasilitasi Seleksi TKHI 2024/1445H
  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Kamis, 4 Januari 2024 | 16:03 WIB
11 Peserta Lulus PPPK Unkhair, Ini Ketentuan dan Batas Waktu Pemberkasan