Dua Baju Timnas yang Dilelang Terkumpul Sebesar Rp35 Juta

:


Oleh MC KOTA PEKANBARU, Selasa, 23 Oktober 2018 | 08:43 WIB - Redaktur: Kusnadi - 546


Pekanbaru, InfoPublik - Dua Jersey Timnas Indonesia yang dilelang dari laga amal antara PSPS All Star vs Timnas Indonesia All Star dimenangkan oleh Wakil Ketua DPRD Provinsi Riau, Kordias Pasaribu dan Ketua LPM Kota Pekanbaru, Sarjoko.

Baju Timnas yang dilelang lengkap dengan tandatangan para pemain Timnas Indonesia seperti Lilipaly, Beto Gonzalfes, Hansamu Yama, Evan Dimas dan pelatih Timnas Luis Mila terkumpul sebesar Rp35 juta.

Untuk baju pertama yang diraih Sarjoko dijual sebesar Rp15 juta dan Kordias Pasaribu Rp20 juta.

Nantinya, dana yang terkumpul dari baju lelang tersebut akan disumbangkan bagi korban bencana di Palu dan Lombok.

Sebelumnya, pada pertandingan laga amal PSPS All Star vs Timnas Indonesia All Star yang digelar di Stadion Utama Riau (SUR), berakhir untuk kemenangan  Bima Sakti cs dengan skor 0-2. Gol-gol kemenangan Timnas Indonesia All Star dicetak Bambang Pamungkas.

Laga amal yang dibuat untuk membantu korban Gempa dan Tsunami di Palu dan Lombok, juga diikuti pemain-pemain yang pernah memperkuat Timnas Indonesia seperti Kurniawan Dwi Julianto, Budi Sudarsono, Isnan Ali, Ismed Sofyan, Firman Utina, Elie Aiboy, Ponaryo Astaman, Feri Rotinsulu. (Kominfo1pku/RD2/Kus)