Nusantara
Pemerintah Kota Pariaman melakukan Perjanjian Kerjasama (PKS) dengan Fakultas Psikologi dan Kesehatan (FPK) Universitas Negeri Padang (UNP) terkait program unggulan Kota Pariaman Satu Keluarga Satu Sarjana (SAGA SAJA).
Kesepakatan kedua belah pihak ini ditandatangani oleh Dekan FPK UNP, Suryanef dengan Sekdako Pariaman, Yota Balad yang disaksikan langsung oleh Walikota Pariaman, Genius Umar dan Rektor UNP, Ganefri di Aula Prodi D3 Keperawatan FPK UNP di Desa Ampalu, Kecamatan Pariaman Utara, Senin (31/7/2023). Hadir juga Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga, Kanderi, beserta jajaran staf dan dosen kampus setempat.