Nusantara
Bengkulu Utara, InfoPublik - Setiap desa dan kecamatan di minta agar cermat dalam mengusulkan kegiatan pembangunan pada saat Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) di Kecamatan dan usulan itu harus sesuai dengan skala prioritas. Kegiatan yang diusulkan juga merupakan kebutuhan mendesak, kegiatan lanjutan dari tahun-tahun sebelumnya dalam rangka fungsionalisasi kegiatan, serta kegiatan yang memenuhi kriteria teknis untuk dilaksanakan.