Penyerahan Satyalancana Karya Satya di Singkawang, Pj. Wali Kota Ingatkan PNS agar tak Terjebak Judi Online

: Pj Wali Kota Sumastro menyematkan Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya kepada PNS, Kamis (28/6/2024).


Oleh MC KOTA SINGKAWANG, Sabtu, 29 Juni 2024 | 09:01 WIB - Redaktur: Elvira - 357


Singkawang, InfoPublik – Pemerintah Kota Singkawang menyerahkan tanda kehormatan Satyalancana Karya Satya kepada 50 PNS di lingkungan Pemerintah Kota Singkawang.

Tanda kehormatan tersebut diserahkan langsung oleh Pj. Wali Kota Singkawang Sumastro di Kantor Wali Kota Singkawang, Kamis (27/6/2024).

“Selamat saya ucapkan kepada para PNS yang menerima tanda kehormatan ini, semoga dapat menambah kapasitas dan kapabilitas dalam menjalankan tugas serta menjadi tauladan bagi yang lain,” kata Sumastro.

Sumastro menyebut, tanda kehormatan ini hanya bersifat simbolik dan bukan untuk dipamerkan. Melainkan, sebagai wujud kesyukuran atas kesempatan yang telah didapat.

Ia menambahkan, agar menempatkan penghargaan ini sebagai bentuk menilai diri akan seberapa besar kontribusi dan pengabdian selama bertugas menjadi PNS.

“Yang mampu menilai seberapa besar nilai pengabdian selama ini hanya diri pribadi, maka jadikan ini sebagai wujud kesyukuran terhadap kesempatan yang diberikan hingga bisa mengabdi dalam tahapan 10 tahun, 20 tahun, dan hingga 30 tahun,” ujarnya.

Tak lupa, Ia juga berpesan kepada seluruh ASN di lingkungan Pemerintah Kota Singkawang agar tidak terjebak dalam kasus judi online yang memang sedang marak terjadi.

“Jangan cepat menempuh jalur instan, seperti terjebak dalam kasus judi online dan lain lain. Teruslah berproses dengan baik walaupun lambat tidak masalah,” pesannya.

“Semoga kita semua insyaallah akan diberikan kesempatan umur agar dapat mengabdi hingga purna tugas,” harap Sumastro.

Pada kesempatan yang sama, Kepala BKPSDM Kota Singkawang Sutiarno menyampaikan, untuk penyerahan tanda kehormatan kali ini diberikan kepada 50 PNS yang terdiri dari 15 PNS dengan masa kerja 30 tahun, 7 PNS dengan masa kerja 20 tahun, dan 28 PNS dengan masa kerja 10 tahun.

“Perlu juga diberitahukan, usulan yang kami sampaikan ke Kemendagri terkait pemberian tanda kehormatan ini adalah sebanyak 132. Namun yang ditetapkan ada 50 PNS,” jelasnya.

Sutiarno melanjutkan, para PNS yang menerima tanda kehormatan ini, agaknya dapat memaknai dengan terus menumbuhkan semangat pengabdian yang tinggi di dalam pelaksanaan tugasnya.

MC Kota Singkawang

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB KOTAWARINGIN BARAT
  • Senin, 4 November 2024 | 15:34 WIB
Pemkab Kobar Mulai Laksanakan SKD CPNS
  • Oleh MC KAB BULELENG
  • Jumat, 1 November 2024 | 17:19 WIB
Pj Bupati Lihadnyana: Waspadai Cuaca Buruk Saat Hari Pencoblosan Pilkada
  • Oleh MC KOTA SINGKAWANG
  • Jumat, 1 November 2024 | 16:29 WIB
Pembaharuan NJOP, Pemkot Singkawang Koordinasi ke Korsupgah KPK RI
  • Oleh MC KOTA SINGKAWANG
  • Jumat, 1 November 2024 | 21:12 WIB
Tidak Asal Buat, Inovasi Harus Dapat Digunakan untuk Menyelesaikan Masalah Sosial
  • Oleh MC KOTA SINGKAWANG
  • Sabtu, 2 November 2024 | 20:48 WIB
UMKM Lapangan Tarakan Singkawang Go Digital, Bekal Bersaing di Era Global
  • Oleh MC KOTA SINGKAWANG
  • Sabtu, 2 November 2024 | 20:56 WIB
Dinkes Kota Singkawang Segera Bentuk Tim PSC 119, Respons Cepat Kegawatdaruratan
  • Oleh MC KOTA SINGKAWANG
  • Jumat, 1 November 2024 | 13:05 WIB
SKD CPNS Singkawang Berjalan Lancar
  • Oleh MC KOTA SINGKAWANG
  • Jumat, 1 November 2024 | 13:06 WIB
Optimalkan Derajat Kesehatan Masyarakat, Dinkes KB Singkawang Sosialisasikan Germas