- Oleh Wandi
- Sabtu, 16 November 2024 | 15:27 WIB
: Jawa Timur berhasil memuncaki perolehan medali cabang olahraga (cabor) Gantole PON XXI Aceh-Sumut 2024
Oleh MC KAB BENER MERIAH, Kamis, 19 September 2024 | 23:05 WIB - Redaktur: Santi Andriani - 243
Bener Meriah, InfoPublik - Jawa Timur berhasil memuncaki perolehan medali cabang olahraga (cabor) Gantole PON XXI Aceh-Sumut 2024 dengan perolehan sembilan medali disusul Kontingen Jawa Barat dengan perolehan medali enam medali dan ketiga ada Kontingen Jawa Tengah empat medali. Sedangkan tuan rumah Kontingen Aceh berhasil memperoleh satu medali
Berikut rincian peraih medali nomor durasi Cabor Gantole PON XXI, yakni kategori Ketepatan Mendarat Kelas A: Emas diraih Ayat Supriatna (Jawa Barat), perak diraih Muhammad Abdul Muhid (Jawa Timur), perunggu diraih TB. Husni Mubarak (Banten). Kategori Ketepatan Mendarat Kelas B: Emas diraih Ariiq Sufyan Gantha Nreswara (Jawa Timur), perak diraih Dede Junaedi (Jawa Barat), dan perunggu diraih Supardi (Jawa Tengah)
Kemudian Kategori Lintas Alam Perorangan Kelas A: Emas diraih Abdul Mustopa (Jawa Timur), perak diraih Riko Bahiuddin Saputra (Jawa Barat), dan perunggu Muhammad Abdul Muhid (Jawa Timur. Kategori Lintas Alam Perorangan Kelas B: Emas diraih Ariiq Sufyan Gantha Nreswara (Jawa Timur), perak diraih Supardi (Jawa Tengah), dan perunggu diraih Irham Muhammad Fauzi (Jawa Barat).
Kategori Lintas Alam Beregu Kelas A: Emas diraih Abdul Mustopa dan Muhammad Abdul Muhid (Jawa Timur), perak diraih Andreas Hermas Kartowisastro dan Ersy Nuzul Firman (DKI Jakarta), dan perunggu diraih Riko Bahiuddin Saputra dan Ayat Supriatna (Jawa Barat). Kategori Lintas Alam Beregu Kelas B: Emas diraih Supardi dan Ayyas Yahya (Jawa Tengah), perak diraih Ariiq Sufyan Gantha Nreswara dan Achmad Teguh Wibowo (Jawa Timur), dan perunggu diraih Irham Muhammad Fauzi dan Dede Junaedi (Jawa Barat).
Kategori Durasi Kelas A: Emas diraih Abdul Mustopa (Jawa Timur), perak diraih NSR Yalatif M (Sumatera Barat), perunggu diraih Nugroho Budi Ristanto (Aceh), perunggu diraih Muhammad Abdul Muhid (Jawa Timur). Kategori Durasi Kelas B: Emas diraih Nanang Dwi Wandono (Kalimantan Timur), perak diraih Ayyas Yahya (Jawa Tengah) dan perunggu diraih Jimmy Leowardy (DKI Jakarta).
Penyerahan medali dilaksanakan pukul 17.00 WIB di halaman depan Bandara Rembele kabupaten Bener Meriah, penyerahan sekaligus dilakukan upacara penutupan Cabor Gantole pada PON XXI Aceh-Sumut 2024.
Pj Bupati Bener Meriah Mohd Tanwier mengucap syukur karena selama 11 hari pelaksanaan Cabor Gantole di Venue Bandara Rembele Bener Meriah ini semua berjalan lancar. "Pelaksanaan Cabor Gantole ini tentu menjadi momentum berbagai seluruh lapisan masyarakat di Kabupaten Bener Meriah," tambahnya
Mohd Tanwier mengatakan dengan adanya pelaksanaan salah satu cabor Dirgantara di kabupatennya menjadi sebuah sejarah. Ia berkeinginan ke depannya Bener Meriah menjadi salah satu venue gantole di Indonesia.
"Dan kemudian venue Bandara Rembele ini agar dievaluasi, agar bisa digunakan untuk event-event Nasional ke depannya tidak hanya menjadi venue pada saat PON XXI Aceh-Sumut 2024," tutupnya.(Ar/MC Bener Meriah)