: Foto bersama pada pelepasan Tim Kesehatan yang akan bertugas pada PON XXI Aceh-Sumut 2024, Selasa (3/9/2024). Foto: MC Aceh
Oleh MC PROV ACEH, Rabu, 4 September 2024 | 08:59 WIB - Redaktur: Juli - 144
Banda Aceh, InfoPublik – Kepala Dinas Kesehatan Aceh, Munawar, menekankan pentingnya peran tim kesehatan dalam pelaksanaan PON XXI, ajang olahraga bergengsi di Indonesia.
Munawar mengungkapkan bahwa PON XXI adalah kesempatan emas bagi Aceh untuk menunjukkan kemampuannya sebagai penyelenggara yang profesional dan ramah.
“Peran tim kesehatan sangat krusial mengingat berbagai risiko kesehatan yang mungkin timbul selama perhelatan ini,” ujar Munawar saat menghadiri pelepasan 49 anggota tim kesehatan di Fakultas Kedokteran (FK) USK, Banda Aceh, Selasa (3/9/2024).
Dekan FK USK, Safrizal Rahman, melaporkan bahwa tim kesehatan yang akan mendukung PON XXI Aceh-Sumut terdiri dari 49 orang yang terpilih dari 80 pendaftar.
Tim tersebut melibatkan berbagai spesialis dari FK USK, termasuk staf fakultas, PPDS Ilmu Penyakit Dalam, THT-KL, Orthopaedi dan Traumatologi, Neurologi, Anestesiologi dan Reanimasi, Bedah Plastik Rekonstruksi dan Estetik, serta Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi.
Safrizal berharap tim kesehatan ini dapat memberikan kontribusi signifikan dalam mensukseskan PON XXI. Selain itu, FK USK juga telah menyiapkan 100 tenaga kesehatan sebagai tim cadangan untuk memastikan kesiapan penuh selama acara.
“Ini adalah bentuk pengabdian bagi tenaga kesehatan kami. Kami berharap tim ini dapat mendukung Pemerintah Aceh dalam memastikan kelancaran dan keselamatan selama PON XXI,” ujar Safrizal. (MC/MAD)