:
Oleh MC PROV RIAU, Selasa, 3 September 2024 | 20:08 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 131
Pekanbaru, InfoPublik – Tim sepakbola Kontingen Riau harus mengakui keunggulan tim Papua dalam laga perdana penyisihan Grup C PON Aceh-Sumut yang berlangsung di Stadion Blang Faseh Sigli, Aceh, pada Senin (2/9/2024).
Meskipun memberikan perlawanan sengit dan menahan imbang 0-0 hingga pertengahan babak kedua, Riau akhirnya kalah dengan skor tipis 0-1.
Tim besutan Ambrizal sempat memberi harapan dengan menampilkan permainan yang solid dan seimbang di babak pertama. Pertandingan sempat terhenti selama 45 menit akibat lapangan yang banjir, namun dilanjutkan setelah kondisi membaik.
Pada menit ke-57, Riau terkena hukuman penalti, namun Govindra Ryzaqa, penjaga gawang yang pernah membela Elite Pro Academy Persija Jakarta U-20, berhasil menepis tendangan penalti lawan, menjaga skor tetap 0-0 hingga menit ke-70. Sayangnya, pada menit ke-82, Papua berhasil mencetak gol melalui aksi pemain nomor punggung 19, Reno Salampessy, memanfaatkan bola rebound untuk mencetak gol kemenangan.
Ketua Asprov PSSI Riau, Edward Riansyah, bersama Sekretaris Umum Asprov PSSI Riau, Agus Syamsir, tetap memberikan apresiasi kepada tim yang telah berjuang keras sepanjang pertandingan.
Mereka berharap Pramudya Dwi Trenady dan kawan-kawan bisa bangkit dan fokus menghadapi dua laga sisa, yaitu melawan Papua Pegunungan pada 5 September 2024, dan Jawa Timur pada 8 September 2024.
"Meski kalah di laga perdana, semangat tim sepakbola Riau tetap tinggi untuk meraih kemenangan di dua laga berikutnya, demi menjaga peluang lolos dari fase grup," katanya. (ikn)