Akses Jalan Menuju Venue Tuntas sebelum Opening PON XXI/2024

: Kepala Biro Administrasi Pembangunan Setda Aceh beserta rombongan meninjau paket penanganan ruas jalan akses menuju venue PON XXI/2024 di wilayah Kota Banda Aceh dan Kabupaten Aceh Besar. Foto MC Aceh/ima


Oleh MC PROV ACEH, Jumat, 16 Agustus 2024 | 15:43 WIB - Redaktur: Juli - 138


Banda Aceh, InfoPublik – Pengerjaan ruas jalan menuju venue Pekan Olahraga Nasional (PON) yang ada di Kota Banda Aceh dan Kabupaten Aceh Besar dipastikan rampung sebelum pembukaan kegiatan.

PON XXI Aceh-Sumut akan dibuka secara resmi pada 8 September 2024 oleh Presiden RI Joko Widodo di Banda Aceh.

Kepala Biro Administrasi Pembangunan Setda Aceh T. Robby Irza kepada Media Center Aceh, Jumat (16/8/2024) menyampaikan bahwa dalam rangka mendukung dan menyukseskan kegiatan PON XXI/2024 Wilayah Aceh, pihaknya meninjau paket penanganan ruas jalan akses menuju venue PON di wilayah Kota Banda Aceh dan Kabupaten Aceh Besar.

Dalam kunjungan lapangan tersebut, turut hadir Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional I Aceh, Dedy Mandarsyah serta PPK 1.6 BPJN Aceh, Bahagia. Dimulai dari pekerjaan Rehabilitasi Jalan Kawasan Kampus Universitas Syiah Kuala yang saat ini sedang dalam proses pengerjaan galian, patching serta persiapan pengaspalan enam ruas jalan dalam kawasan kampus USK.

Kawasan kampus USK sendiri akan menyelenggarakan beberapa cabang olahraga seperti olahraga Petanque, Baseball, Judo, Rugby serta Woodball. Diharapkan seluruh akses jalan menuju ke lokasi venue cabor tersebut rampung segera mungkin.

Terkait dengan paket rehabilitasi jalan kawasan Bandara Sultan Iskandar Muda, T. Robby Irza menyampaikan, jalan sepanjang 620 meter hingga saat ini memasuki tahap pemadatan Base A dan Penataan Kerb (Pembatas) Media Jalan. Ditargetkan aspalt AC/WC akan tuntas pada 18 Agustus 2024.

Robby juga menambahkan Pemerintah Aceh telah mengupayakan agar moda transportasi darat pada saat perhelatan PON XXI/2024 berlangsung berjalan dengan lancar khususnya di kawasan sekitar Bandara Sultan Iskandar Muda. Untuk itu, perlu membuka kembali pintu gerbang lama akses menuju ke bandara menjelang pelaksanaan PON. Mengingat tamu undangan dari 37 provinsi berjumlah sekitar 13.000 orang.

Pihaknya juga telah berkoordinasi dengan pihak PT Angkasa Pura untuk membuka gerbang lama guna mengatasi kemacetan arus lalu lintas pada saat keluar dari Bandara Sultan Iskandar Muda. "Pihak Angkasa Pura tidak keberatan untuk membuka akses gerbang tersebut, sehingga direncanakan mulai tanggal 20 Agustus nanti sudah bisa di akses khusus bagi kendaraan pendukung PON XXI/2024," sebut Robby.

Terkait dengan paket Rehabilitasi Jalan Cot Iri – Limpok yang selama ini dinanti-nantikan oleh masyarakat untuk dilakukan pengaspalan, pihak BPJN menyampaikan Aspalt AC/BC akan dikerjakan dan tuntas pada 3 September mendatang.

ɓMengingat ruas tersebut merupakan salah satu akses menuju ke lokasi cabor yang terletak di kawasan kampus USK, maka perlu diupayakan segera mungkin dan tentunya masyarakat yang selama ini mengeluh melewati jalan tersebut akibat debu yang menggumpal, nantinya sudah dapat dilewati dengan nyaman.

Terkait dengan jalan di lokasi jembatan Lambaro hingga Tugu Lambaro, progres pengerjaannya hampir rampung dan ditargetkan selesai pada 18 Agustus mendatang. Hal senada juga berlaku pada lokasi jalan depan komplek Stadion Harapan Bangsa Lhong Raya yang dapat tuntas pekerjaannya dalam minggu ini, apalagi Stadion Harapan Bangsa dinobatkan sebagai upacara opening ceremonial PON XXI/2024 mendatang.

Di akhir kunjungannya Robby berpesan kepada seluruh rekanan pelaksana jalan akses menuju venue cabor PON untuk bekerja dengan maksimal namun tetap bekerja sesuai dengan standar operasional yang berlaku. Tentunya dengan komitmen bersama seluruh akses jalan lokasi venue PON seluruhnya dapat tuntas sesuai dengan target yang kita harapkan bersama, demikian ucapnya mengakhiri kunjungan lapangan tersebut.

Pj. Gubernur Aceh, Bustami Hamzah melalui Kepala Biro Administrasi Pembangunan mengapresiasi kinerja pihak BPJN I Aceh terkait dengan respon cepatnya dalam menangani masalah jalan akses menuju ke lokasi venue PON XXI/2024.

Ia menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada Kepala BPJN Aceh, Kasatker, dan PPK yang telah bekerja demi suksesnya perhelatan PON XXI/2024 khususnya di wilayah Aceh.

Pj Gubernur, sebut Robby senang dan gembira ketika mendengar laporan bahwa usulan paket-paket perbaikan jalan Provinsi maupun Kabupaten/Kota yang menuju lokasi venue PON telah disetujui dan pada minggu ini semuanya telah dikerjakan.

Sementara PPK 1.6 BPJN Aceh, Bahagia dalam kunjungan lapangan tersebut menyampaikan seluruh rekanan yang telah dipilih dan dipercaya untuk mengerjakan pekerjaan jalan akses tersebut sudah teruji kemampuannya serta telah melewati seluruh tahapan seleksi.

Pihaknya sebut bahagia telah selektif dalam memilih pihak rekanan terutama terkait stok bahan baku persediaan bahan material di lokasi tempat usahanya. (MC Aceh/ima).