Peparnas XVII Solo: Pj Gubernur Riau Berikan Dukungan Penuh kepada Atlet Difabel

:


Oleh MC PROV RIAU, Senin, 7 Oktober 2024 | 23:04 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 166


Pekanbaru, InfoPublik – Penjabat (Pj) Gubernur Riau, Rahman Hadi, menghadiri pembukaan Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) XVII Solo 2024 di Stadion Manahan, Kota Solo, Provinsi Jawa Tengah(Jateng) pada Minggu (6/10/2024).

Pj Gubernur Riau, Rahman Hadi, menyempatkan diri untuk beramah tamah dan makan bersama rombongan sebelum memberikan pernyataan dukungannya kepada para atlet yang akan berlaga di Peparnas.

“Kami dari Pemprov Riau mendukung penuh seluruh atlet yang akan bertanding di Peparnas XVII Solo. Insya Allah, kami yakin para atlet kita akan membawa pulang banyak medali emas dan perak,” ujar Rahman dengan penuh optimisme.

Ketika ditanya mengenai anggaran dan bonus untuk para atlet, Rahman Hadi mengakui adanya tantangan pada tahun ini. Salah satu kendalanya adalah perubahan lokasi pelaksanaan Peparnas dari Medan ke Solo, yang menyebabkan penyesuaian anggaran.

“Anggaran memang sedikit minim karena adanya perpindahan lokasi dari Medan ke Solo. Namun, saya yakin hal ini tidak akan menyurutkan semangat para atlet kita. Untuk bonus, alokasinya sudah dianggarkan dan insya Allah akan dicairkan pada awal tahun 2025,” jelasnya.

Ketua National Paralympic Committee (NPC) Riau, Jaya Kusuma, juga menyampaikan rasa terima kasihnya atas dukungan penuh yang diberikan oleh Pj Gubernur Riau. Menurutnya, kehadiran Rahman Hadi di Solo memberikan motivasi tambahan bagi para atlet untuk memberikan yang terbaik.

“Dengan kehadiran Bapak Pj Gubernur Riau Rahman Hadi di Solo, kami berharap semangat para atlet semakin berkobar untuk meraih prestasi dan medali pada Peparnas XVII ini,” tutur Jaya Kusuma.

Dukungan moril dari Pemprov Riau diharapkan mampu memberikan dorongan lebih kepada para atlet difabel Riau yang akan bertanding dalam ajang bergengsi ini. Seluruh atlet, pelatih, dan official NPC Riau bertekad untuk mengharumkan nama provinsi di kancah nasional dengan prestasi yang membanggakan.

(MC Riau/ikn)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB SIAK
  • Rabu, 27 November 2024 | 21:35 WIB
Pilkada adalah Pesta Demokrasi yang Harus Disambut Gembira
  • Oleh MC PROV RIAU
  • Rabu, 27 November 2024 | 04:00 WIB
Pj Gubernur Riau Dukung Desainer Lokal Go Internasional
  • Oleh MC PROV RIAU
  • Rabu, 27 November 2024 | 02:16 WIB
Pj Gubernur Riau: KPPS Harus Utamakan Kesehatan di Pilkada Serentak 2024
  • Oleh MC PROV RIAU
  • Rabu, 27 November 2024 | 02:10 WIB
Pj Gubernur Riau: Logistik Pilkada Harus Aman dan Tepat Waktu
  • Oleh MC PROV RIAU
  • Selasa, 26 November 2024 | 01:05 WIB
Tiga Tahun Reformasi Birokrasi, Pemprov Riau Torehkan Prestasi Tinggi
  • Oleh MC PROV RIAU
  • Selasa, 26 November 2024 | 01:00 WIB
Lima OPD Pemprov Riau Terima Penghargaan dari Ombudsman RI