- Oleh Wandi
- Jumat, 22 November 2024 | 07:30 WIB
: Ketua Pelaksana PEPARNAS XVII 2024 DB Susanto dalam acara Opening Ceremony PEPARNAS XVII di Stadion Manahan Solo (Amiri Yandi/InfoPublik)
Oleh Wahyu Sudoyo, Minggu, 6 Oktober 2024 | 23:36 WIB - Redaktur: Untung S - 189
Solo, InfoPublik – Pekan Paralimpik Nasional (PEPARNAS) yang pertama kali diselenggarakan di Surakarta, Jawa Tengah pada 1957, telah menunjukkan perkembangan positif dalam bidang olahraga bagi atlet difabel di Indonesia. Sejak saat itu, grafik pelaksanaan PEPARNAS terus meningkat, baik dari segi jumlah cabang olahraga maupun partisipasi atlet.
"Sejak pertama kali diselenggarakan pada tahun 1957 di Kota Surakarta, grafik PEPARNAS di Indonesia terus berkembang, ditandai dengan bertambahnya jumlah cabang olahraga yang dipertandingkan," ujar Ketua Pelaksana PEPARNAS XVII 2024, DB Susanto, dalam Opening Ceremony PEPARNAS XVII Solo 2024 di Stadion Manahan, Surakarta, Jawa Tengah, Minggu (6/10/2024).
DB Susanto menjelaskan bahwa Panitia Besar (PB) PEPARNAS berkomitmen untuk terus bekerja keras dalam memastikan para atlet penyandang disabilitas mendapatkan kesempatan yang sama dalam olahraga dan kehidupan. PEPARNAS XVII Solo 2024 akan dilaksanakan pada 6-13 Oktober 2024 dengan mempertandingkan 20 cabang olahraga dalam 680 nomor pertandingan. Sebanyak 462 atlet dan ofisial dari 35 provinsi akan turut serta dalam ajang ini.
Pertandingan akan berlangsung di beberapa lokasi, antara lain 16 venue di Kota Surakarta, dua venue di Kabupaten Karanganyar, satu venue di Kabupaten Boyolali, dan satu venue di Kabupaten Sukoharjo.
Susanto juga memaparkan bahwa PB PEPARNAS XVII telah memulai rangkaian kegiatan dengan penyambutan kontingen yang berlangsung dari 1-5 Oktober 2024. Setelah itu, panitia mempersiapkan pelaksanaan pembukaan, pertandingan, dan penutupan PEPARNAS XVII Solo 2024.
"Saya mengucapkan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo, National Paralympic Committee Indonesia (NPCI), para atlet, ofisial, media, sponsor, relawan, dan seluruh pihak yang telah memberikan dukungan bagi penyelenggaraan PEPARNAS XVII 2024," ungkapnya.
Susanto juga memohon maaf jika ada kekurangan dalam pelayanan selama acara berlangsung, sembari berharap agar PEPARNAS XVII Solo 2024 dapat berjalan lancar dan sukses dalam berbagai aspek.
"Kami berharap pelaksanaan PEPARNAS XVII 2024 dapat berjalan dengan baik, lancar, dan sukses dalam penyelenggaraan, prestasi, administrasi, serta pemberdayaan perekonomian," tandasnya.