Wakil Bupati Siak beserta Istri Salurkan Hak Pilih di TPS 1 Kelurahan Rempak

: Wakil Bupati Siak Husni Merza beserta istri dan anak laki-laki kecilnya datangi TPS 01 Kelurahan Rempak Kecamatan Siak/ Fotografer : Hariyanto


Oleh MC KAB SIAK, Kamis, 15 Februari 2024 | 10:06 WIB - Redaktur: Yudi Rahmat - 218


Siak Sri Indrapura, InfoPublik - Wakil Bupati Siak Husni Merza salurkan hak suaranya pada tempat pemungutan suara (TPS) 1 Gedung Serbaguna Balaikayang kelurahan rempak kecamatan siak, rabu (14/2/2024).

Husni Merza bersama istri Ananda Laila Putri dan putra kecilnya turut menemani datang ke tempat pemungutan suara dalam pemikihan umum tahun 2024, masyarakat pemilih pada TPS 1 tampak akrab sapa dan bersalam dengan orang nomor 2 di kabupaten siak.

"Mari pergunakan hak demokrasi kita sebagai warga negara kesatuan republik indonesia ini dengan menyakurkan hak suara pilihan sesuai hati nurani kita untuk pemimpin dan wakil rakyat yang betul-betul mandiri dan peduli terhadap kepentingan masyarakat", setuan Husni Merza.

Husni Merza berpesan mari ikut berpartisipasi dalam pemilihan guna menentukan pilihan pemimpin yang akan datang sangatlah penting, sebagai bentuk peduli masyarakat akan melahirkan pemimpin masa depan yang cemerlang dan gemilang di masa akan datang.

Selain itu mari jaga ketertiban guna kelancaran dalam proses pemilihan, kenyamanan dan ketenangan tidak akan memunculkan perselisihan. Semoga pemilihan umum di tahun ini berjalan secara kondusif, aman, lancar dan sukses. (Tim Kehumasan Diskominfo Siak/Doi watari)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB SIAK
  • Kamis, 24 Oktober 2024 | 19:41 WIB
Pjs Bupati Siak Lepas Kontingen FASI 2024, Targetkan Prestasi Gemilang
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Kamis, 17 Oktober 2024 | 16:05 WIB
Pj Wali Kota Padang Ajak Masyarakat Jaga Kedamaian Jelang Transisi Nasional
  • Oleh MC KAB SIAK
  • Jumat, 11 Oktober 2024 | 18:23 WIB
Kapolres Siak Cek Kesiapan Logistik Pilkada: Pastikan Keamanan Terjaga!
  • Oleh Mukhammad Maulana Fajri
  • Rabu, 11 September 2024 | 21:49 WIB
PHR Lakukan Survei Seismik 3D di Siak, Tingkatkan Produksi Minyak