- Oleh MC PROV GORONTALO
- Jumat, 18 April 2025 | 05:53 WIB
© 2023 - Portal Berita InfoPublik.
: Ramadan Aman dan Nyaman, Kapolres Ajak Warga Jaga Kamtibmas, Kamis (6/3/2025). Foto : Diskominfo Padang Panjang
Oleh MC KOTA PADANG PANJANG, Jumat, 7 Maret 2025 | 17:16 WIB - Redaktur: Pasha Yudha Ernowo - 194
Padang Panjang, InfoPublik – Polres Padang Panjang mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) selama bulan suci Ramadan.
Kapolres Kartyana Widyarso Wardoyo Putro, Kamis (6/3/2025) menekankan, kondusifitas lingkungan sangat penting agar umat Islam dapat menjalankan ibadah dengan tenang dan khusyuk.
“Kami dari Kepolisian akan meningkatkan patroli dan pengawasan di berbagai titik, termasuk masjid, pasar dan pusat keramaian, untuk mencegah potensi gangguan keamanan,” ujarnya.
Ia juga mengimbau masyarakat agar tidak melakukan aktivitas yang dapat mengganggu ketertiban umum, seperti membunyikan petasan, melakukan balap liar, maupun tindak kriminal lainnya.
"Kami ingin memastikan bahwa bulan Ramadan ini berlangsung dengan aman dan nyaman bagi semua. Oleh karena itu, kami mengajak seluruh masyarakat untuk menjaga ketertiban dan keamanan di lingkungan masing-masing. Hindari perbuatan yang meresahkan, dan jika menemukan hal yang mencurigakan, segera laporkan kepada kami," ujar Kapolres.
Selain itu, ia juga menyoroti pentingnya menjaga keharmonisan dan toleransi antarwarga. Ramadhan adalah bulan yang penuh berkah dan kedamaian, sehingga diharapkan masyarakat dapat saling menghormati, terutama dalam hal pelaksanaan ibadah.
Dalam upaya menciptakan suasana yang kondusif, Polres Padang Panjang akan bersinergi dengan berbagai pihak, termasuk tokoh masyarakat, tokoh agama, serta pemerintah daerah. Posko-posko pengamanan juga akan disiagakan guna merespons cepat berbagai kemungkinan gangguan kamtibmas.
Kartyana juga menyebutkan, pihaknya tidak akan segan menindak tegas pelanggar yang mengganggu ketertiban, terutama aksi-aksi yang meresahkan masyarakat. Namun, ia berharap langkah-langkah preventif yang dilakukan dapat lebih mengedepankan pendekatan persuasif dan humanis.
"Kami percaya bahwa keamanan adalah tanggung jawab bersama. Mari kita ciptakan suasana Ramadan yang penuh kedamaian dan keberkahan dengan menjaga keamanan serta ketertiban di lingkungan kita masing-masing," pungkasnya.
Dengan adanya imbauan ini, diharapkan seluruh elemen masyarakat dapat berpartisipasi aktif dalam menciptakan suasana yang aman, nyaman, dan damai selama Ramadan. (Mc Padang Panjang/rifki)