Dua Kafilah Singkawang Peraih Juara I MTQ Kalbar Diberangkatkan Umrah

:


Oleh MC KOTA SINGKAWANG, Kamis, 6 Februari 2025 | 22:16 WIB - Redaktur: Elvira - 189


Singkawang, InfoPublik – Pemerintah Kota Singkawang melepas dua kafilah berprestasi Kota Singkawang pada gelaran MTQ XXXII tingkat Provinsi Kalimantan Barat 2024 untuk berangkat umrah ke tanah suci pada 8 Februari 2025 mendatang.

Dua Kafilah berprestasi tersebut yakni, Abd. Rofiq peraih Juara I lomba Seni Baca Al-Qur’an Murattal Usia Emas Putra dan Alfi Kahira Juara I Seni Kaligrafi Al-Qur’an Golongan Naskah Putri.

Dilepas Pj Sekretaris Daerah Kota Singkawang didampingi Kepala Kantor Kemenag Singkawang dan Ketua LPTQ Kota Singkawang, kegiatan ini berlangsung di Ruang Rapat Wali Kota, Rabu (5/2/2025).

“Ini adalah bukti dari apresiasi Pemkot Singkawang kepada Kafilah MTQ Singkawang. Walaupun hanya dua yang memperoleh juara I, sejatinya Pemkot Singkawang sangat berbangga hati,“ ucap Pj Sekretaris Daerah Aulia Candra.

Aulia Candra menginginkan agar prestasi ini dapat ditingkatkan oleh LPTQ Kota Singkawang, sehingga semakin banyak peraih juara I dari Kota Singkawang pada edisi-edisi MTQ selanjutnya.

“Bonus umrah ini bisa jadi motivasi, jadi tahun depan ini jangan sampai mundur, jika tahun kemarin dapat 2 , tahun ini harus meningkat. Semoga dua prestasi ini bisa ditularkan untuk orang lain,” sambungnya.

Ia berpesan kepada dua kafilah agar tidak lupa mendoakan kebaikan bagi Kota Singkawang. Serta berharap dapat diberikan kelancaran selama beribadah di sana.

“Harapannya untuk yang berumrah ke tanah suci, jangan lupa doakan Kota Singkawang, doakan Pemerintah Kota Singkawang semoga bisa lebih transparan dan berkembang. Terlebih doakan juga untuk Indonesia tercinta,” tutupnya.

MC Kota Singkawang

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh Dian Thenniarti
  • Jumat, 21 Maret 2025 | 12:59 WIB
Posko Angkutan Lebaran 2025 Dibuka, Jamin Mudik yang Aman dan Nyaman
  • Oleh MC KOTA SINGKAWANG
  • Kamis, 20 Maret 2025 | 11:28 WIB
Pemkot Singkawang Genjot Program RTLH dan Cek Kesehatan Gratis
  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Senin, 17 Maret 2025 | 12:48 WIB
KONI dan Wawali Kota Ternate Berikan Bonus untuk Atlet Berprestasi
  • Oleh MC KOTA SINGKAWANG
  • Selasa, 18 Maret 2025 | 10:11 WIB
Kejanggalan Takaran Minyakita di Pasar Singkawang: Pemerintah Bertindak Tegas
  • Oleh MC KOTA SINGKAWANG
  • Sabtu, 15 Maret 2025 | 04:40 WIB
Gerakan Pangan Murah Beri Manfaat Besar bagi Masyarakat
  • Oleh MC KOTA SINGKAWANG
  • Sabtu, 15 Maret 2025 | 04:33 WIB
Singkawang Siap Jadi Pusat Transportasi Udara di Provinsi Kalbar
  • Oleh MC KOTA SINGKAWANG
  • Sabtu, 15 Maret 2025 | 03:10 WIB
Program MBG di Singkawang Dapat Dibawa Pulang ke Rumah