Gubernur Kalsel Buka Rakor Daerah Baznas se-Kalimantan Selatan 2024

: Gubernur Kalsel Buka Rakor Daerah Baznas se-Kalimantan Selatan 2024 -Foto: Mc.Kalsel


Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN, Senin, 23 Desember 2024 | 14:14 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 87


Banjarmasin, InfoPublik - Gubernur Kalimantan Selatan, Muhidin diwakili oleh Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat Setda Prov Kalimantan Selatan (Biro Kesra Kalsel), Fatkhan menyampaikan pentingnya peran zakat dalam Islam yang tidak hanya sebagai ibadah wajib, ini disampaikan pada pembukaan Rapat Koordinasi Daerah Badan Amil Zakat Nasional (Rakorda Baznas) Se-Kalsel di salah satu hotel di Banjarmasin.

"Ini tidak hanya sebagai ibadah wajib, tetapi juga sebagai instrumen strategis dalam pengentasan kemiskinan dan pemberdayaan umat, dalam hal ini Baznas diharapkan dapat mengelola zakat dengan transparan dan akuntabel, sehingga manfaatnya dapat dirasakan langsung oleh mustahik, terutama dalam upaya mengurangi angka kemiskinan," ujarnya saat membuka Rakorda Baznas se-Kalsel, Senin (23/12/2024).

Ia menyampaikan  zakat harus dikelola secara optimal agar mampu menjadi solusi atas berbagai tantangan sosial, ekonomi, dan kemanusiaan yang dihadapi masyarakat, melalui Rakorda ini berharap agar menjadi momentum penting bagi Baznas Kalsel untuk terus memberikan kontribusi besar dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Selain itu, Ia juga menekankan perlunya pengembangan program-program zakat produktif yang dapat memberdayakan mustahik agar bertransformasi menjadi muzakki. Hal ini, menurut Gubernur, bisa dilakukan melalui pelatihan keterampilan, pemberian modal usaha, dan pembentukan komunitas ekonomi yang mandiri.

Dirinya juga menyoroti pentingnya peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM), dengan memanfaatkan dana zakat untuk pendidikan, beasiswa, serta pengembangan kapasitas generasi muda, dipercaya bahwa ini akan memberikan dampak signifikan bagi pembangunan Kalsel dalam jangka panjang.

“Rakor ini adalah momentum penting untuk menyamakan visi, misi, dan langkah strategis dalam pengelolaan zakat. Saya berharap BAZNAS terus bersinergi dengan pemerintah daerah, instansi terkait, dan masyarakat luas untuk mengoptimalkan pengelolaan zakat, serta memastikan penyalurannya tepat sasaran,” tambah Gubernur, yang disampaikan oleh Fatkhan. (MC Kalsel/Fuz/Eyv)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN
  • Senin, 23 Desember 2024 | 21:10 WIB
Berkolaborasi dengan Kabupaten Kotabaru, Pemprov Kalsel Sukses Gelar Pertunjukan Seni Nusantara
  • Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN
  • Senin, 23 Desember 2024 | 13:59 WIB
Kalsel Gali Sumber Bantuan Peralatan Mitigasi Bencana
  • Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN
  • Minggu, 22 Desember 2024 | 17:18 WIB
Perkenalkan Warisan Budaya, Pemprov Gelar Pesona Wastra dan Kuliner Kalsel
  • Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN
  • Minggu, 22 Desember 2024 | 17:21 WIB
Delapan Tim Wartawan Ikuti Turnamen Futsal PWI Kalsel Adaro Cup 2024
  • Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN
  • Minggu, 22 Desember 2024 | 14:14 WIB
100 Peserta Ramaikan Gowes Anniversary Komunitas Sepeda Pensiunan
  • Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN
  • Minggu, 22 Desember 2024 | 05:11 WIB
Pemprov Kalsel Apresiasi Sosialisasi Peraturan Presiden Nomor 32 Tahun 2024
  • Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN
  • Minggu, 22 Desember 2024 | 09:21 WIB
Gubernur Kalsel Apresiasi HUT ke-63 Korem 101/Antasari dan HUT ke-63 Kowad