Tuntas! Ini Hasil Akhir Pertandingan PORGASI di FORDA Jatim II/2024

: Tuntas! Ini Hasil Akhir Pertandingan PORGASI di FORDA Jatim II/2024 -Foto:Mc.Jatim


Oleh MC PROV JAWA TIMUR, Senin, 2 Desember 2024 | 15:42 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 168


Surabaya, InfoPublik - Cabang Organisasi Olahraga Masyarakat/Induk Organisasi Olahraga (COOM/Inorga) Persatuan Olahraga Airsoft Seluruh Indonesia (PORGASI) dalam Festival Olahraga Masyarakat Daerah Jawa Timur II Tahun 2024 (FORDA Jatim II/2024).

Kegiatan ini yang diselenggarakan oleh Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI) Provinsi Jawa Timur di Dream Field Tactical Surabaya,30 November sampai 1 Desember 2024 telah usai mempertandingkan dua jenis olahraga (jenor) yaitu Kompetisi Simulasi Taktikal (KST) Perorangan dan Speed QB dengan hasil akhir perolehan medali sebagai berikut : 

KST Perorangan Double Weapon :

Juara 1 : Satria Antoni dari Kota Surabaya

Juara 2 : Jimmy Kurniawan dari Kota Malang

Juara 3 : Daniel Arkaratra Pratama dari Kota Surabaya

KST Perorangan Pistol :

Juara 1 : Anthony Getty dari Kota Surabaya

Juara 2 : Naura Izza Agustanti dari Kota Malang

Juara 3 : Felicia Prawitasari dari Kota Surabaya

KST Perorangan Riffle :

Juara 1 : Ahmad Alfian Habibi dari Kab. Malang

Juara 2 : M. Anzhar Rasyid dari Kota Malang

Juara 3 : M. Auzan F dari Kota Surabaya

Speed QB Beregu (5 Orang) :

Juara 1 : Kontingen Malang I, Joker Team dari Kota Malang

Juara 2 : Kontingen Surabaya I , Prime Team dari Kota Surabaya

Juara 3 : Kontingen Surabaya II , Hornet Team dari Kota Surabaya

Hasil Akhir Pertandingan ini telah ditandatangani oleh Technical Delegate (TD) FORDA Jatim II/2024, Siswadi Siswo Pranoto. Siswadi menjelaskan tentang sistem penjurian, “Untuk  KST itu tembak target, penjuriannya kurang lebih skoring perkenaan target dan waktu sedangkan untuk Speed QB itu battle, team melawan team dengan mengeliminasi team lawan dan menyelesaikan misi mengambil bendera di markas lawan,” ujarnya.

Penanggung Jawab kegiatan ini adalah Kabagwassidik Ditreskrimsus Polda Jatim, AKBP M. Difa Ardiansyah, sekaligus selaku Ketua PORGASI Jatim. Ketua Umum PORGASI, Brigjen TNI Singgih Pambudi Arinto, turut hadir memberikan pembekalan berharga kepada peserta. Dalam sesinya, ia mengajarkan teknik menembak yang efektif, pentingnya keselamatan, hingga etika menggunakan airsoftgun. “Keahlian ini harus dimanfaatkan untuk hal-hal positif dan tidak digunakan secara ilegal,”imbuhnya.

Brigjen TNI Singgih, yang juga menjabat sebagai Kapok Sahli Kodam V/Brawijaya, memberikan pesan moral kepada para peserta. Ia menekankan bahwa keterampilan dalam airsoft harus dibarengi dengan kedisiplinan dan tanggung jawab, sehingga olahraga ini tetap menjadi ajang yang mendukung persatuan dan sportivitas.

Ajang ini tidak hanya menjadi panggung kompetisi, tetapi juga ruang interaksi bagi para pegiat olahraga airsoft. Banyak peserta memanfaatkan momen ini untuk bertukar pengalaman dan mengasah kemampuan mereka melalui persaingan yang sehat. Dalam FORDA Jatim II/2024 Brigjen TNI Singgih yang juga mantan Kapendam V/Brawijaya juga memberikan arahan kepada wasit dan juri yang berasal dari unsur Brimob dan Gegana. (MC Prov Jatim /hjr-raf/eyv)

 

 

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC PROV JAWA TIMUR
  • Minggu, 19 Januari 2025 | 03:16 WIB
Diskominfo Jatim Gandeng FISIP UB Bahas Strategi Komunikasi di Era Digital
  • Oleh MC PROV JAWA TIMUR
  • Minggu, 19 Januari 2025 | 03:15 WIB
Kominfo Jatim dan SMK Telkom Malang Jalin Kolaborasi di Bidang Keamanan Siber
  • Oleh MC PROV JAWA TIMUR
  • Minggu, 19 Januari 2025 | 03:14 WIB
PLN Mobile Proliga 2025: Popsivo Polwan Sapu Bersih Dua Laga di Malang
  • Oleh MC PROV JAWA TIMUR
  • Minggu, 19 Januari 2025 | 03:12 WIB
PLN Mobile Proliga 2025 : Pertamina Taklukkan Bank BJB 3-1
  • Oleh MC PROV JAWA TIMUR
  • Minggu, 19 Januari 2025 | 03:09 WIB
Pemkot Surabaya dan BNN Sidak Tiga RHU, Semua Pengunjung Dites Urine
  • Oleh MC PROV JAWA TIMUR
  • Minggu, 19 Januari 2025 | 03:06 WIB
Bupati Banyuwangi: Pentingnya Regenerasi Sektor Pertanian
  • Oleh MC PROV JAWA TIMUR
  • Minggu, 19 Januari 2025 | 03:02 WIB
Pemkot Surabaya Buka Pendaftaran Beasiswa Pemuda Tangguh Kategori Mahasiswa