Pemprov Riau Bahas Ranperda Perumahan, Fokus pada Kesejahteraan Warga

:


Oleh MC PROV RIAU, Minggu, 1 Desember 2024 | 22:54 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 74


Pekanbaru, InfoPublik – Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Riau, Taufiq OH, menyampaikan jawaban atas pandangan umum fraksi terhadap Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Rencana Pembangunan dan Pengembangan Perumahan dan Kawasan Permukiman Provinsi Riau tahun 2024-2043.

Jawaban ini disampaikan dalam Rapat Paripurna DPRD Riau di Ruang Rapat Paripurna DPRD, Kota Pekanbaru,  Provinsi Riau pada Sabtu (30/11/2024).

Membacakan pesan tertulis dari Pj Gubernur Riau, Taufiq menyampaikan bahwa penyusunan Ranperda ini bertujuan untuk menjamin pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat, meningkatkan pemerataan kesejahteraan, dan mewujudkan pembangunan kawasan permukiman yang terencana, terpadu, dan berkelanjutan.

Taufiq mengapresiasi pertanyaan, tanggapan, dan saran yang disampaikan oleh berbagai fraksi DPRD Riau. Masukan tersebut dianggap sebagai komponen penting dalam penyempurnaan Ranperda.

"Dukungan dan masukan dari setiap fraksi sangat kami hargai. Hal ini akan menjadi dasar yang kuat bagi kami untuk menyusun Ranperda yang sesuai dengan harapan dan kebutuhan masyarakat," ujar Taufiq.

Ia juga menyatakan keyakinannya bahwa Ranperda ini dapat menjadi pedoman dalam pembangunan perumahan dan kawasan permukiman yang menjamin hak masyarakat atas hunian layak.

Wakil Ketua I DPRD Riau, Ahmad Tarmizi, mengatakan bahwa sebagai tindak lanjut dari jawaban Pj Gubernur Riau, rapat paripurna ini juga membahas pembentukan Panitia Khusus (Pansus) untuk mengkaji Ranperda tersebut secara mendalam.

"Susunan Pansus sudah terbentuk, dengan Suyadi dari PDIP sebagai Ketua dan Misliadi dari PKB sebagai Wakil Ketua. Pansus ini akan menjadi garda terdepan dalam pembahasan lanjutan terkait Ranperda ini," jelas Ahmad Tarmizi.

Ranperda ini diharapkan dapat menjadi langkah strategis untuk mendorong pembangunan yang berorientasi pada pemerataan dan kesejahteraan masyarakat di Riau.

Taufiq menutup dengan harapan agar Ranperda ini dapat disusun dan diimplementasikan sesuai dengan visi pembangunan daerah. "Terima kasih atas dukungan seluruh pihak, semoga Ranperda ini membawa manfaat besar bagi masyarakat Riau," tutupnya.

(Mediacenter Riau/Alw)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh Fatkhurrohim
  • Minggu, 1 Desember 2024 | 08:24 WIB
Menko AHY Serahkan Kunci Rumah Susun ke Warga Kolong Tol Jakarta Barat
  • Oleh MC PROV RIAU
  • Minggu, 1 Desember 2024 | 22:43 WIB
APBD Riau 2025: Fokus pada Infrastruktur dan Pelayanan Dasar
  • Oleh MC KAB NAGAN RAYA
  • Jumat, 29 November 2024 | 05:12 WIB
Hadapi Tantangan Lingkungan Masa Depan, DLH Nagan Raya Gelar Konsultasi Publik KLHS
  • Oleh Farizzy Adhy Rachman
  • Selasa, 19 November 2024 | 14:10 WIB
Pentingnya Percepat Pembangunan Ekonomi Inklusif di Kawasan Transmigrasi
  • Oleh Farizzy Adhy Rachman
  • Senin, 18 November 2024 | 12:26 WIB
Pembangunan Mixed Use Building di Lombok Barat, Solusi Hunian dan Ekonomi Berkelanjutan