- Oleh MC KOTA BANDA ACEH
- Selasa, 26 November 2024 | 21:54 WIB
:
Oleh MC KOTA BANDA ACEH, Selasa, 26 November 2024 | 20:46 WIB - Redaktur: Juli - 59
Banda Aceh, InfoPublik - Pj Wali Kota Banda Aceh, Ade Surya mengajak warga Kota untuk menjadikan semangat Maulid Nabi sebagai pengingat dalam menghindari segala bentuk konflik saat pilkada yang akan diselenggarakan pada Rabu, 27 November 2024.
"Dalam konteks Pilkada, mari kita jadikan semangat Maulid Nabi sebagai pengingat untuk mengedepankan ukhuwah, hindari segala bentuk konflik, serta menjunjung tinggi nilai-nilai keadilan dan kesejahteraan bagi seluruh lapisan masyarakat," kata Ade Surya saat memberi sambutan pada Maulid Raya Pemko Banda Aceh di Taman Busthanussalatin, Senin (25/11/2024).
Ade Surya juga mengatakan bahwa pilkada sebagai momentum penting dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.
"Kita semua harus berkomitmen untuk menjaga agar proses demokrasi ini berjalan dengan damai, tertib, dan penuh rasa persaudaraan," ujar Ade Surya.
Ade Surya juga mengajak seluruh masyarakat kota untuk menjadikan Maulid Nabi sebagai momentum menjaga perdamaian, dan terus menjaga tali silaturrahmi demi membangun Banda Aceh yang lebih baik di masa depan.
"Jadi mari kita sama-sama tunjukkan bahwa kita masyarakat yang menjaga kedamaian dan patuh akan ketertiban," tutup Ade Surya.(Cin/Hz)