Bawaslu Balangan Ajak Masyarakat Tingkatkan Pengawasan Partisipatif Jelang Pilkada 2024

: Koordinator Divisi Pencegahan, Partisipasi Masyarakat, dan Hubungan Masyarakat Bawaslu Kabupaten Balangan, Eko Agus Saputra saat menyampaikan sosialisasi tentang pengawasan pemilu partisipatif.- Foto:Mc.Balangan


Oleh MC KAB BALANGAN, Sabtu, 16 November 2024 | 21:35 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 63


Paringin, InfoPublik – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Balangan menggelar sosialisasi pengawasan pemilu partisipatif untuk meningkatkan peran aktif masyarakat dalam mengawasi jalannya pemilu, khususnya menjelang Pilkada 2024, di Mahligai Mayang Maurai, Paringin, Sabtu (16/11/2024).

Koordinator Divisi Pencegahan, Partisipasi Masyarakat, dan Hubungan Masyarakat Bawaslu Kabupaten Balangan, Eko Agus Saputra, menyampaikan bahwa keterlibatan masyarakat sangat dibutuhkan.

Hal ini seiringan dengan jumlah pengawas yang terbatas dibandingkan jumlah pemilih, peran masyarakat menjadi krusial untuk memastikan pelaksanaan pilkada yang demokratis dan berkualitas.

Kerja sama erat antara Bawaslu, Komisi Pemilihan Umum (KPU), dan ormas menjadi salah satu upaya strategis dalam menciptakan pengawasan yang optimal. Menurut Eko, melalui kemitraan ini, ormas dapat memberikan masukan, mengidentifikasi potensi pelanggaran, dan melaporkan temuan mereka untuk ditindaklanjuti.

"Kerja sama dengan ormas sangat penting untuk mengoptimalkan pengawasan Pilkada. Dengan jaringan yang luas di masyarakat, mereka dapat menjadi ujung tombak dalam mendeteksi potensi pelanggaran, baik yang bersifat administratif maupun terkait kampanye," ujarnya.

Pilkada 2024 di Kabupaten Balangan diharapkan menjadi contoh bagi daerah lain dalam pelaksanaan pemilu yang bersih, demokratis, dan bebas dari kecurangan. Dengan pengawasan partisipatif yang melibatkan berbagai elemen masyarakat, diharapkan kualitas demokrasi di Balangan dapat terus meningkat.

Selain itu, melalui kolaborasi antara masyarakat, Bawaslu, dan KPU, Kabupaten Balangan optimis dapat mewujudkan pilkada yang mampu membawa kemajuan bagi daerah. (MC Balangan/rfk/eyv)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB HULU SUNGAI UTARA
  • Sabtu, 16 November 2024 | 21:10 WIB
KPU HSU Simulasikan Pemungutan, Penghitungan Suara dan Penggunaan Aplikasi Sirekap
  • Oleh MC KAB MALUKU TENGGARA
  • Sabtu, 16 November 2024 | 04:11 WIB
Penjabat Bupati Maluku Tenggara Imbau Wartawan Tulis Berita Bernas
  • Oleh Eko Budiono
  • Jumat, 15 November 2024 | 19:56 WIB
Wartawan Jadi Mitra Strategis Pengawas Pemilu
  • Oleh MC PROV RIAU
  • Sabtu, 16 November 2024 | 03:53 WIB
Pemprov Riau Siap Menggelar Pilkada Serentak pada 27 November 2024 Mendatang
  • Oleh Eko Budiono
  • Jumat, 15 November 2024 | 13:17 WIB
Bawaslu Diminta Perkuat Koordinasi untuk Penegakan Hukum Pemilu yang Adil
  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Jumat, 15 November 2024 | 14:23 WIB
Pj Gubernur Gorontalo Laporkan Kesiapan Pilkada di Provinsinya kepada Wamendagri
  • Oleh MC KAB SELUMA
  • Kamis, 14 November 2024 | 10:49 WIB
Menjaga Netralitas ASN Seluma Menjelang Pilkada 2024