Pemalang Peringkat 8 Nasional, Terbaik dalam Pelayanan Publik dengan Nilai 98,59

: Penghargaan diserahan oleh Ketua Ombudsman RI Muhammad Najih kepada Pjs Bupati Pemalang Agung Hariyadi di Jakarta, Kamis (14/11/2024).


Oleh MC KAB PEMALANG, Jumat, 15 November 2024 | 15:58 WIB - Redaktur: Santi Andriani - 182


Pemalang, Infopublik - Pemerintah Kabupaten Pemalang menerima penghargaan peringkat delapan Nasional dengan opini kualitas pelayanan tertinggi dalam Penilaian Standar Pelayanan Publik Tahun 2024 oleh Ombudsman Republik Indonesia. Penyelenggaran layanan publik Pemkab Cilacap meraih nilai 98,59.

Penghargaan diserahkan oleh Ketua Ombudsman RI Muhammad Najih kepada Pjs Bupati Pemalang Agung Hariyadi di Jakarta, Kamis (14/11/2024).

Sekda Kabupaten Pemalang Heriyanto dalam keterangannya mengaku bersyukur sekaligus mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung kegiatan itu sehingga Pemalang dapat meraih penghargaan di tingkat Nasional tersebut.

Ia mengatakan, penghargaan ini diharapkan dapat memberikan motivasi untuk lebih semangat meningkatkan layanan publik. "Penghargaan ini semoga dapat meningkatkan pelayanan kepada masyarakat menuju Pemalang yang lebih baik, " ungkapnya.

Penilaian standar pelayanan publik dilakukan Ombudsman RI sebagai lembaga pengawas eksternal penyelenggaraan pelayanan publik dalam rangka melaksanakan amanat Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009 dan mencegah terjadinya maladministrasi.

Penilaian dilakukan terhadap 25 kementerian, 14 lembaga, 34 pemerintah provinsi, 98 pemerintah kota dan 416 pemerintah kabupaten se - Indonesia.

Sedangkan untuk lokus penilaian di Kabupaten Pemalang meliputi delapan unit kerja yaitu Dindikbud, Disdukcatpil, Dinsos KB PP, Dinas PMPTSP, Dinkes, Puskesmas Banjardara dan Puskesmas Paduraksa. (MC Kab. Pemalang)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB PEMALANG
  • Senin, 30 Desember 2024 | 10:49 WIB
Bupati Mansur Apresiasi Komitmen Banser Pemalang Hadapi Potensi Bencana
  • Oleh MC KAB PEMALANG
  • Sabtu, 14 September 2024 | 21:31 WIB
Pencapaian Signifikan Kontingen Pemalang di POPDA Jateng 2024, Raih Empat Emas