Pemkab Lumajang dan Pemprov Jatim Sinergikan Program Pengurangan Kemiskinan Ekstrem

:


Oleh MC KAB LUMAJANG, Jumat, 15 November 2024 | 10:14 WIB - Redaktur: Elvira - 997


Lumajang, InfoPublik - Pemerintah Kabupaten Lumajang bersama Pemerintah Provinsi Jawa Timur terus memperkuat kolaborasi dalam menangani masalah kemiskinan ekstrem melalui penyaluran Bantuan Sosial Perluasan Program Kemiskinan Ekstrem. Penyaluran bantuan tersebut diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam memperbaiki kualitas hidup masyarakat yang paling membutuhkan.

Dalam acara penyaluran bantuan yang berlangsung di Aula Raden Pandji Darko Soegondo Kecamatan Lumajang, Kamis (14/11/2024), Penjabat (Pj) Bupati Lumajang Indah Wahyuni mengungkapkan apresiasi tinggi kepada Pemerintah Provinsi Jawa Timur atas dukungannya yang terus berkelanjutan.

Bunda Yuyun, sapaan akrabnya, menyatakan bahwa kolaborasi antara pemerintah daerah dan provinsi sangat krusial dalam memastikan bantuan sampai kepada masyarakat yang benar-benar membutuhkan.

“Dengan adanya dukungan penuh dari Pemerintah Provinsi Jawa Timur, kami dapat menyalurkan bantuan ini tepat sasaran dan lebih efektif. Program ini merupakan langkah konkret untuk menurunkan angka kemiskinan ekstrem di Kabupaten Lumajang,” ujar dia.

Pemerintah Kabupaten Lumajang berharap, melalui program bantuan sosial tersebut, dapat tercapai pengurangan kemiskinan secara signifikan, terutama di daerah-daerah yang paling membutuhkan perhatian.

Ia menambahkan, bahwa kerja sama tersebut juga diharapkan dapat memperkuat implementasi berbagai program kesejahteraan sosial yang sudah ada dan meningkatkan akses masyarakat terhadap berbagai bantuan yang ada di tingkat provinsi.

Pemerintah daerah juga berkomitmen untuk terus memperkuat jaringan kerjasama dengan Pemerintah Provinsi Jawa Timur dalam rangka mempercepat penurunan angka kemiskinan ekstrem, sekaligus memberikan akses yang lebih luas kepada masyarakat untuk meraih kesejahteraan yang lebih baik. (MC Kab. Lumajang/Ad/An-m)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Jumat, 15 November 2024 | 10:49 WIB
Berantas Sarang Nyamuk Mandiri Agar Terhindar dari DBD
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Jumat, 15 November 2024 | 10:04 WIB
Industri Pengolahan Kayu Ciptakan 1.160 Lapangan Kerja di Lumajang
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Jumat, 15 November 2024 | 10:06 WIB
Industri Kayu Lapis Lumajang Jadi Unggulan Ekspor ke Jepang
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Jumat, 15 November 2024 | 10:11 WIB
Milad ke-112, Muhammadiyah Lumajang Bagikan 3.496 Paket Makanan Bergizi
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Jumat, 15 November 2024 | 10:13 WIB
467 Keluarga di Lumajang Dapat Bantuan Modal Usaha
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Jumat, 15 November 2024 | 10:23 WIB
HKN ke-60, Lumajang Kampanyekan Pola Hidup Bersih dan Sehat Bebas Stunting