- Oleh MC PROV JAWA TIMUR
- Selasa, 26 November 2024 | 17:59 WIB
: Pemain bola Tim Kabupaten Mojokerto (hijau kiri) berusaha mengecoh pemain dari Tim Tuban (Kuning tengah), Jumat (9/11/2024) di Lapangan Alun-alun Bangkalan. Foto: Ghufron MC Jatim
Oleh MC PROV JAWA TIMUR, Minggu, 10 November 2024 | 02:47 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 234
Surabaya, InfoPublik – Cabang olahraga (Cabor) Sepak bola pada Pekan Pelajar Daerah (Popda) XIV dan Pekan Paralimpik Pelajar Daerah (Peparpeda) II 2004 Bangkalan, memasuki babak semifinal.Tim yang masuk yaitu Kota Malang akan melawan Kab Mojokerto, dan Tim Kab. Pasuruan melawan Banyuwangi.
Match Commissioner atau pengawas pertandingan PSSI Jatim asal Pamekasan, Ach Subahri, dikonfirmasi, Sabtu (9/11/2024) mengatakan pertandingan semifinal ini akan dilaksanakan Sabtu 9 November sore jam 18.00 WIB di stadion Bangkalan. Kemudian pertandingan kedua dimulai pukul 20.00 WIB.
Dijelaskannya, tim yang lolos ke semifinal ini sebelumnya bertanding di delapan besar pertama Kota Malang berhasil mengalahkan Kab. Jember dengan adu pinalti dengan skor 4-3. Kemudian Kabupaten Mojokerto berhasil mengalahkan Kab Tuban dengan skor 1- 0.
Selanjutnya, Kabupaten Pasuruan mengalahkan Kota Kediri dengan skor 1-0. Kemudian Kabupaten Banyuwangi berhasil mengalahkan tuan rumah Kabupaten Bangkalan dengan skor 3-1.
Pelatih kabupaten Mojokerto, Taufik Soleh, Sabtu (9/11/2024) mengatakan alhamdulillah tim kab. Mojokerto bisa lolos ke semifinal ini pemain bermain dispilin selama pertandingan, dan target dari tim manejer sampai final.
“Saat ini yang paling penting yaitu recovery pemain, karena begitu padatnya pertandingan di POPDA, serta lapangan kondisinya kurang bagus membuat pemain Kab. Mojokerto yang cedera. Seiringan dengan hasil menang melawan Tuban membuat motivasi pemain untuk pertandingan selanjutnya,"tambahnya. (MC Jatim/ida-pca/s/eyv)