Jambore FAD Balangan Bekali Wawasan Anak Hadapi Tantangan Digital

: Kegiatan jambore FAD Kabupaten Balangan. -Foto:mc.Balangan


Oleh MC KAB BALANGAN, Minggu, 27 Oktober 2024 | 18:58 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 298


Parigin, InfoPublik - Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana serta Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Balangan menggelar jambore Forum Anak Daerah (FAD) Kabupaten Balangan selama dua hari, di Wisata Berkuda Al Fatah Stable, Kecamatan Batumandi, Sabtu-Minggu (26-27/10/2024).

Kegiatan pada hari kedua dibuka oleh Kepala Bidang Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Balangan, Sahrudin, yang menjelaskan bahwa jambore ini bertujuan untuk memperluas wawasan anak-anak mengenai FAD.

Ia berharap peserta dapat menyerap materi dan pengetahuan dari para narasumber sehingga dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

"Acara ini diharapkan dapat memberikan wawasan lebih mendalam kepada anak-anak Kabupaten Balangan, agar mereka mampu menjawab tantangan zaman dan mendukung program pemerintah menuju Indonesia Emas," ujar Sahrudin.

Diketahui peserta jambore terdiri dari perwakilan FAD desa bersama para pendampingnya. Pada hari pertama, kegiatan diikuti perwakilan desa dari Kecamatan Awayan dan Batumandi, sementara pada hari kedua diikuti oleh perwakilan dari Kecamatan Paringin, Paringin Selatan, Juai, dan Halong.

Narasumber dari Tim Kode Etik FAD Kalimantan Selatan, Abdussyahid, mengingatkan bahwa tantangan bagi generasi muda saat ini semakin besar, terutama karena mereka lahir di era teknologi.

"Anak-anak generasi teknologi diharapkan bisa lebih mandiri dan bijak dalam menghadapi ketergantungan teknologi serta dampak negatifnya,"imbuhnya.

Abdussyahid berharap melalui kegiatan FAD ini, anak-anak tetap menjadi individu yang berkarakter, sopan, berakhlak baik, dan patuh pada orang tua, sesuai dengan harapan menjadi generasi emas Indonesia.

Menambah keakraban antar FAD desa, jambore juga diramaikan dengan permainan kelompok dan cerdas cermat berdasarkan materi yang diberikan narasumber.

Kemudian kegiatan ditutup dengan pembagian hadiah dan trofi bagi pemenang permainan kelompok dan cerdas cermat serta penghargaan untuk peserta teraktif putra dan putri. (MC Balangan/jh/eyv)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB BULELENG
  • Senin, 2 September 2024 | 09:42 WIB
Forum Anak Daerah (FAD) Buleleng Sukses Gelar Bahana Kreasi Anak kedelapan