Kolaborasi Pemkab Buleleng dengan Forum Anak Daerah, Gelar 'Galaksi' pada Car Free Day

: DP2KBP3A berkolaborasi dengan Forum Anak Daerah (FAD) Kabupaten Buleleng dan perwakilan Forum Anak Kecamatan (FAKECA) demi menggelar “Galaksi” atau 'Gerakan Literasi Beraksi' yang dipusatkan di Taman Kota Singaraja, Minggu (8/9/2024). (Foto: istimewa)


Oleh MC KAB BULELENG, Senin, 9 September 2024 | 08:57 WIB - Redaktur: Bonny Dwifriansyah - 175


Buleleng, InfoPublik - Menyambut Hari Literasi Internasional di Kabupaten Buleleng, Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) berkolaborasi dengan Forum Anak Daerah (FAD) Kabupaten Buleleng dan perwakilan Forum Anak Kecamatan (FAKECA) untuk menggelar “Galaksi” atau Gerakan Literasi Beraksi yang dipusatkan di Taman Kota Singaraja, Minggu (8/9/2024).

"Galaksi" yang dihadiri langsung oleh Kepala DP2KBP3A Kabupaten Buleleng Nyoman Riang Pustaka bersama jajaran ini menyasar pengunjung dari kalangan anak-anak pelajar, remaja dan masyarakat umum yang bertepatan dengan Car Free Day. Tampak anak-anak dan masyarakat sangat antusias mengikuti atau bergabung dalam Galaksi tersebut.

Kadis Riang Pustaka sangat mengapresiasi kegiatan ini karena ada unsur edukasi dan penanaman karakter dalam meningkatkan literasi pada anak sejak usia dini, sehingga menjadi sebuah kebiasaan positif.

”Kenapa kami adakan di Taman Kota atau tempat publik, karena di tempat publik pun masyarakat bisa dengan mudah mendapatkan  buku bacaan. Sinergi kami dengan Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah dengan Perpustakaan Kelilingnya. Dengan harapan literasi  masyarakat meningkat,” ujarnya.

Ditambahkan oleh Kadis Riang, kolaborasinya dengan FAD Buleleng pada kegiatan ini, pihaknya sisipkan kegiatan lainnya seperti penyampaian buku bacaan, mewarnai dan brain gym, anak-anak bisa bebas bercerita, mengekspresikan kreativitasnya dan melatih daya fokusnya. 

“Open donasi buku, juga kami lakukan dalam rangka Hari Literasi Internasional ini. Baru terkumpul 20 buku dari laporan FAD Buleleng. Kami mengetuk hati masyarakat Buleleng untuk mendonasikan buku yang masih layak dibaca dan akan kami disdtribusikan kepada yang memerlukan sebagai wujud bakti dalam mencerdaskan anak bangsa dan meningkatkan literasi bagi anak-anak,” tuturnya. (MC Kab.Buleleng/wd)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Minggu, 27 Oktober 2024 | 18:58 WIB
Jambore FAD Balangan Bekali Wawasan Anak Hadapi Tantangan Digital
  • Oleh MC KAB BULELENG
  • Senin, 2 September 2024 | 09:42 WIB
Forum Anak Daerah (FAD) Buleleng Sukses Gelar Bahana Kreasi Anak kedelapan
  • Oleh MC KOTA PONTIANAK
  • Rabu, 10 Juli 2024 | 17:43 WIB
Kota Pontianak Tanda Tangani Komitmen dan Rembuk Penurunan Stunting 2024
  • Oleh MC Kab Sumbawa Barat
  • Selasa, 17 Oktober 2023 | 20:47 WIB
PPPK BKKBN yang Bertugas di Luar Daerah akan Dikembalikan ke Sumbawa Barat
  • Oleh MC Kab Sumbawa Barat
  • Rabu, 18 Oktober 2023 | 09:13 WIB
Kepala BKKBN Pusat Apresiasi Penurun Stunting Kabupaten Sumbawa Barat
  • Oleh MC Kab Sumbawa Barat
  • Selasa, 17 Oktober 2023 | 20:43 WIB
Kepala BKKBN Pusat Apresiasi Penurun Stunting Kabupaten Sumbawa Barat
  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Selasa, 3 Oktober 2023 | 11:18 WIB
DP2KBP3A Gelar Mini Lokakarya Percepatan Penurunan Stunting