:
Oleh MC PROV JAMBI, Kamis, 24 Oktober 2024 | 20:20 WIB - Redaktur: Juli - 114
Jambi, InfoPublik – Penjabat Sementara (Pjs) Gubernur Jambi, H.Sudirman menekankan pentingnya pelatihan keterampilan yang disesuaikan dengan kebutuhan pasar kerja.
Dalam acara Pelatihan Berbasis Kompetensi yang diadakan di Balai Latihan Kerja (BLK) Jambi Kamis (24/10/2024), Sudirman menjelaskan bahwa program ini bertujuan memberikan keterampilan yang relevan bagi calon tenaga kerja dan wirausahawan.
Pelatihan yang diselenggarakan mencakup Pemasangan Instalasi Listrik Bangunan Sederhana, Pembuatan Roti dan Kue, serta Practical Office Advance. Sudirman mengapresiasi dukungan dari Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia dan semua pihak terkait dalam pelatihan ini.
Dalam sambutannya, Sudirman menyatakan, bahwa pemerintah berkomitmen untuk meningkatkan kompetensi tenaga kerja melalui berbagai program.
"Pelatihan ini adalah langkah nyata untuk menghasilkan tenaga kerja berkualitas tinggi, yang akan berkontribusi positif pada kemajuan daerah dan nasional," ujarnya.
Data Pengangguran Menurut Badan Pusat Statistik Provinsi Jambi, Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) pada Februari 2024 tercatat sebesar 4,45 persen, turun 0,05 persen dari tahun sebelumnya.
Pemerintah Provinsi Jambi juga memberikan Bantuan Modal Kerja untuk mendukung UMKM, yang diharapkan dapat menciptakan lebih banyak lapangan pekerjaan.
Sudirman berharap para peserta pelatihan dapat memanfaatkan ilmu yang didapat untuk meningkatkan kemampuan dan membuka usaha. "Ikuti pelatihan dengan serius, agar dapat memperoleh manfaat maksimal," tegasnya.
Pjs. Gubernur juga mengucapkan terima kasih kepada Kementerian Ketenagakerjaan atas penyelenggaraan pelatihan dan berharap lebih banyak program serupa di Jambi. "Kami siap mendukung setiap upaya yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat," pungkasnya.
Pelatihan ini diharapkan dapat membantu mengurangi angka pengangguran dan membuka peluang kerja baru, sejalan dengan kebutuhan pasar.