Jelang Pilkada, Rutan Komitmen Penuhi Hak Pilih dan Keamanan Warga Binaan

: Jelang Pilkada, Rutan komitmen penuhi hak pilih dan keamanan warga binaan - Foto:Mc.Palangka Raya


Oleh MC KOTA PALANGKA RAYA, Selasa, 22 Oktober 2024 | 09:45 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 62


Palangka Raya, InfoPublik - Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah, serta Wali kota dan Wakil Wali kota Palangka Raya akan dilaksanakan pada 27 November 2024 mendatang.

Masyarakat tak terkecuali ratusan warga binaan di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIA Palangka Raya, turut bersiap untuk menyalurkan hak pilihnya dalam pesta demokrasi tersebut.

Kepala Rutan Kelas IIA Palangka Raya, Bambang Widiyanto mengatakan Rutan Palangka Raya telah melakukan koordinasi awal dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palangka Raya, untuk memastikan kelancaran proses pemungutan suara bagi warga binaan.

"Kami sudah berkoordinasi dengan KPU Kota Palangka Raya dan menerima sejumlah 569 Daftar Pemilih Tetap (DPT) untuk Pilkada mendatang," katanya, Senin (21/10/2024).

Disebutkannya, untuk jumlah pemilih di Rutan Kelas IIA Palangka Raya ada di bawah 600 pemilih. Pihak Rutan berencana untuk menyediakan satu tempat pemungutan suara (TPS) dengan tujuh anggota kelompok penyelenggara pemungutan suara (KPPS).

"Tentu,kami akan memberikan pengamanan yang ketat sesuai peraturan dan standar operasional prosedur (SOP) yang berlaku, tidak hanya dalam kegiatan Pilkada, tetapi juga di luar itu," tambah Bambang.

Terlepas dari itu,ia mengungkapkan pihaknya berkomitmen untuk memperketat pengamanan selama pelaksanaan Pilkada. Di sisi lain, data DPT akan terus dimutakhirkan setiap bulan, menyesuaikan dengan warga binaan yang keluar atau bebas dan masuk dari Rutan.

Dirinya menekankan pentingnya hak asasi bagi warga binaan dengan memberikan hak pilihnya. Sebab, setiap orang berhak untuk dipilih dan memilih. Sehingga, Rutan Palangka Raya menjamin proses pemungutan suara dilakukan secara langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil.

Menurutnya, langkah Rutan Kelas IIA Palangka Raya dalam memfasilitasi warga binaan untuk ikut berpartisipasi dalam Pilkada menunjukkan komitmen mereka untuk memenuhi hak warga binaan dan menjalankan prinsip demokrasi.

"Dengan pengamanan yang ketat dan penyelenggaraan pemungutan suara yang terjamin, warga binaan dapat menjalankan hak pilihnya dengan aman dan nyaman,"tambahnya. (MC. Kota Palangka Raya.1/ndk/eyv)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN
  • Minggu, 6 Oktober 2024 | 04:00 WIB
Jelang Pilkada, Pjs Wali Kota Banjarbaru Mengimbau ASN Tunjukkan Netralitas
  • Oleh MC KOTA PALANGKA RAYA
  • Selasa, 24 September 2024 | 10:49 WIB
Jelang Pilkada, Pj Wali Kota Palangka Raya Ajak Masyarakat Ciptakan Suasana Kondusif
  • Oleh MC PROV RIAU
  • Selasa, 17 September 2024 | 08:59 WIB
MUI Riau Imbau Jaga Persatuan Menjelang Pilkada 2024
  • Oleh MC KOTA PALANGKA RAYA
  • Kamis, 5 September 2024 | 14:33 WIB
Jelang Pilkada, ASN diminta Tetap Fokus pada Tugas dan Tanggung Jawab
  • Oleh MC KAB MUSI BANYUASIN
  • Minggu, 1 September 2024 | 22:25 WIB
Kapolda Sumsel Optimis Pilkada 2024 Berjalan Aman, Pemkab Muba Ungkap Ada Tiga Tantangan
  • Oleh MC KOTA PALANGKA RAYA
  • Rabu, 28 Agustus 2024 | 12:44 WIB
Jelang Pilkada, Disdukcapil Intensifkan Program Jemput Bola Layanan Adminduk