Pj Bupati Pinrang Hadiri Sidang Paripurna DPRD Sulsel dalam Agenda Peringatan HUT ke-355 Sulsel

: Pj Bupati Pinrang, H. Ahmadi Akil, saat menerima penghargaan setelah Pemerintah Kabupaten Pinrang meriah juara II dalam pengawasan kinerja penyelenggaraan penataan ruang tahun 2024. (Foto: istimewa)


Oleh MC KAB PINRANG, Senin, 21 Oktober 2024 | 19:41 WIB - Redaktur: Bonny Dwifriansyah - 164


Pinrang, InfoPublik — Pj Bupati Pinrang, H. Ahmadi Akil, turut hadir dalam Sidang Paripurna Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-355 Sulawesi Selatan (Sulsel) yang digelar di ruang rapat Paripurna Gedung DPRD Provinsi Sulawesi Selatan, Sabtu (19/10/2024).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, termasuk Pj Gubernur Sulsel Prof. Zudan Arif Fakrulloh, yang dalam kata sambutannya menekankan berbagai poin strategis untuk kemajuan Sulawesi Selatan.

Prof. Zudan menekankan pentingnya menjadikan Sulsel sebagai daerah yang ramah investasi, serta mendorong percepatan penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) untuk mendukung pertumbuhan ekonomi.

“Kita harus bergerak bersama, baik pemerintah daerah, DPRD, lembaga vertikal, forkopimda, hingga masyarakat, guna meningkatkan kesejahteraan dan pendapatan per kapita, mewujudkan visi Indonesia Emas,” ujar Prof.Zudan.

Selain itu, Prof. Zudan juga menggarisbawahi pentingnya pengembangan digitalisasi di berbagai sektor, termasuk pemerintahan. Menurutnya, aparatur sipil negara (ASN) harus siap beradaptasi dengan pola kerja modern seperti ‘working from anywhere’ agar tetap produktif di mana saja. “ASN harus mampu bekerja dari mana pun, dan ini menjadi bagian dari digitalisasi di semua sektor,” tuturnya.

Dalam hal keuangan daerah, Prof. Zudan juga mengingatkan pentingnya pembangunan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) yang sehat, baik di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota. Hal ini dinilai esensial untuk memastikan perencanaan dan penganggaran dapat menjadi solusi bagi berbagai permasalahan daerah.

Tak hanya itu, Prof. Zudan juga menekankan pentingnya penerapan sistem reward and punishment bagi ASN, yang berprestasi akan diberi penghargaan berupa beasiswa, sementara yang melanggar akan dikenakan sanksi tegas.

Sementara itu, seusai kegiatan, Pj Bupati Pinrang H. Ahmadi Akil mengungkapkan harapannya agar Kabupaten Pinrang dapat semakin berkontribusi dalam mendukung kemajuan Provinsi Sulawesi Selatan di masa depan.

“Saya berharap kontribusi Kabupaten Pinrang terhadap kemajuan Sulawesi Selatan terus meningkat. Kami siap mendukung langkah-langkah strategis yang dilakukan oleh pemerintah provinsi dalam menciptakan perubahan positif di berbagai sektor,” ungkap Ahmadi.

Ia juga memberikan apresiasi atas upaya pemerintah provinsi dalam mendorong pertumbuhan ekonomi daerah, termasuk memberikan dukungan bagi kemajuan kabupaten/kota di seluruh wilayah Sulawesi Selatan.

“Sinergi antara Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan dan pemerintah kabupaten/kota perlu terus ditingkatkan demi mencapai cita-cita bersama, yakni Sulawesi Selatan yang lebih maju dan berdaya saing,” ujar Ahmadi.

Pada kesempatan ini, Ahmadi juga berkesempatan menerima penghargaan karena Pemerintah Kabupaten Pinrang telah meriah juara II dalam pengawasan kinerja penyelenggaraan penataan ruang tahun 2024 yang diserahkan langsung oleh Gubernur Sulsel.

Sidang paripurna ini menjadi momentum penting untuk merangkul kebersamaan seluruh pihak, dengan harapan mewujudkan Sulsel sebagai provinsi yang unggul di tingkat nasional. (MC Pinrang)

 

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB PINRANG
  • Kamis, 21 November 2024 | 08:58 WIB
Pj. Bupati Pinrang Hadiri Rapat Paripurna DPRD Bahas Rancangan APBD Tahun 2025