- Oleh MC KOTA DUMAI
- Minggu, 24 November 2024 | 09:17 WIB
:
Oleh MC KOTA DUMAI, Selasa, 15 Oktober 2024 | 12:59 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 167
Dumai, InfoPublik – Pjs Wali Kota Dumai, TR Fahsul Falah, meninjau sejumlah lahan komoditas pertanian di Kawasan Pertanian Terpadu (KPT), Jalan Pertanian, Kelurahan Pelintung, Kecamatan Medang Kampai, Kota Dumai, Provinsi Riau pada Senin (14/10/2024).
TR Fahsul melihat langsung aktivitas pertanian yang sedang berlangsung di lahan seluas 50 hektare yang ditanami berbagai komoditas sayuran seperti cabai merah keriting, bawang merah, cabai rawit, pepaya, jagung manis, hingga padi gogo. Kawasan ini juga difungsikan sebagai pertanian edukasi, yang diharapkan dapat berkontribusi positif bagi masyarakat sekitar.
“Pertanian memiliki peran yang sangat penting sebagai penyangga ketahanan pangan, serta merupakan salah satu upaya untuk menekan laju inflasi di Kota Dumai. Kami sangat mengapresiasi kerja keras para petani yang terus mendukung sektor pertanian di daerah ini," ujar TR Fahsul setelah berdiskusi santai dengan para petani setempat.
TR Fahsul juga berpesan agar para petani tetap semangat dalam meningkatkan produktivitas. Dia menekankan pentingnya kolaborasi yang baik antara para petani, Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP), dan pihak terkait lainnya agar semua kendala yang dihadapi dapat diatasi dan hasil panen bisa lebih optimal.
Lebih lanjut, Pjs Wali Kota juga menyoroti peran penting penyuluh pertanian dalam meningkatkan pengetahuan, keterampilan, dan sikap para petani. Menurutnya, pembangunan pertanian yang berkualitas sangat membutuhkan sumber daya manusia (SDM) yang handal. Penyuluh pertanian memiliki peran kunci dalam menciptakan petani-petani yang berpengetahuan dan mampu menjadi penggerak pembangunan di sektor pertanian.
"Untuk membangun SDM petani yang unggul, kita memerlukan SDM penyuluh yang mampu mendorong dan menumbuhkembangkan kemampuan para petani di Kota Dumai,” lanjut TR Fahsul.
Ia berharap para penyuluh pertanian mampu memberikan kontribusi signifikan agar usaha pertanian di Dumai bisa berkembang dengan baik. Harapannya, para petani bisa menjalankan pertanian yang lebih baik (better farming), usaha tani yang lebih menguntungkan (better business), hidup lebih sejahtera (better living), dan lingkungan yang lebih sehat.